Tutup Diklat Satgas Korpri, Bupati Lamongan Berpesan Semoga Bisa Terapkan Sebaik Mungkin

Tutup Diklat Satgas Korpri, Bupati Lamongan Berpesan Semoga Bisa Terapkan Sebaik Mungkin Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi saat mengukuhkan agen Korpri di Makodim 0812 Lamongan, Minggu (27/11/2022).

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Bupati , Yuhronur Efendi menutup diklat satgas Korpri yang digelar di Makodim 0812 , Minggu (27/11/2022).

Pada Diklat yang digelar sejak Jumat, (25/11/2022) itu, bupati juga mengukuhkan peserta diklat sebagai Agen Satgas Korpri .

Menurutnya, 40 peserta yang mengikuti diklat tersebut adalah orang-orang pilihan dari anggota Korpri, yang nantinya akan disiapkan sebagai satgas yang bertugas dalam membantu bencana, meningkatkan kedisiplinan dan juga melakukan tugas-tugas lainnya.

"Selamat kepada saudara-saudara yang telah mengikuti diklat, dan sekaligus pada hari ini telah dikukuhkan sebagai Agen Satgas Korpri Pemkab . Kedepan akan kita siapkan satgas ini menjadi satgas yang ada di depan, khususnya dalam penanggulangan bencana, peningkatan disiplin, dan beberapa kegiatan-kegiatan lain, "ujarnya

Dalam menjalankan tugas yang sudah diterima selama diklat selama 3 hari ini, ia berharap, bisa diterapkan dan diimplementasikan dengan sebaik-baiknya.

Ia juga berterima kasih kepada Dandim 0812 , Lekol Kav Endi Siswanto Yusuf beserta jajarannya, atas peran sertanya, sehingga diklat itu, dapat dilaksanakan dengan baik. Harapannya, kerjasama tersebut dapat terus terjalin guna melaksanakan pemantapan sumber daya manusia di Pemerintah Kabupaten .

"Mudah-mudahan kedepan kerjasama yang baik ini akan terus dilanjutkan dan ditingkatkan sebaik-baiknya, guna melaksanakan pemantapan sumber daya manusia di Pemerintah Kabupaten . Selamat dan sukses untuk semuanya," ungkapnya.

Diklat satgas Korpri Tahun Anggaran 2022 ini, lanjutnya, selain dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan, kesiapsiagaan dalam membantu pemkab dalam menanggulangi bencana alam maupun non alam, serta menjadi teladan bagi anggota Korpri yang turut aktif dalam berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat di . (qom/sis) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO