Operasi Lilin Semeru 2022, Polres Gresik Tes Urine Sopir di Terminal Bunder

Operasi Lilin Semeru 2022, Polres Gresik Tes Urine Sopir di Terminal Bunder Petugas gabungan Polres Gresik dan BNN lakukan tes urine sopir di Terminal Bunder. Foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Polres Gresik menggelar tes urine dadakan bagi sopir bus di , Gresik, Jumat (23/12/2022).

Kegiatan yang dipimpin langsung Kasatlantas AKP Agung Fitransyah didampingi KBO Narkoba Iptu Suhari ini dalam rangka operasi lilin semeru tahun 2022.

Kegiatan ini bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Gresik, PM 0817 Gresik, serta personel Dinas Perhubungan Kabupaten Gresik

AKBP Mochamad Nur Azis mengatakan tes urine bagi sopir bus bertujuan meminimalisasi terjadinya kecelakaan lalu lintas.

"Polres Gresik menggelar tes urine kepada pengemudi bus yang melintas di . Harapannya, para pengemudi bus bisa mawas diri dan tidak melakukan tindakan penyalahgunaan narkoba, karena sangat berbahaya dan bisa menimbulkan kecelakaan," ucapnya.

Total ada 25 sopir angkutan umum dan pariwisata yang dites urine oleh petugas urkes dan satnarkoba dengan pengawasan Propam Polres Gresik. Hasilnya, semua sopir dinyatakan negatif.

"Hasil tes urine dari 25 orang semuanya negatif. Ini yang sangat kami harapkan dan ucapan terima kasih. Hal ini menunjukkan sudah ada kesadaran dan kepahaman bahwa seorang pengendara harus bebas narkoba," pungkasnya. (hud/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO