Sumber Banteng, Wisata Alam di Pinggiran Kota Kediri yang Semakin Asri

Sumber Banteng, Wisata Alam di Pinggiran Kota Kediri yang Semakin Asri Beberapa bocah sedang bermain air di Sumber Banteng. Foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com, begitu orang menyebut tempat wisata alam di pinggiran sebelah timur Kota Kediri itu. Wisata murah berupa sumber mata air berbentuk kolam itu terletak di Lingkungan Kwangkalan, , Kecamatan Pesantren, Kota Kediri.

Sebelum dikemas seperti sekarang ini, dulunya hanya berupa sumber mata air yang digunakan warga untuk mencuci pakaian dan mandi. Termasuk untuk memandikan ternak seperti sapi atau kerbau.

Kini, sudah dikembangkan menjadi wisata alam yang disebut Kampung Keren.

merupakan tempat wisata yang asri dan teduh karena banyak pepohonan. Tempat ini juga menyimpan sejumlah mitos. Banyak masyarakat luar kota yang meyakini bahwa air dari memiliki khasiat untuk pengobatan.

juga menyediakan tempat khusus untuk terapi ikan atau . Yaitu terapi pembersihan luka kulit atau sel-sel kulit mati menggunakan ikan seperti .

"Ada sekitar 3.000 ekor yang ditempatkan di kolam khusus di bagian timur," kata Nanang Dawer, salah satu pengelola Wisata Alam , Kamis (25/4/2023).

Untuk menikmati terapi ini, pengunjung boleh memberi uang secara sukarela yang bisa dimasukkan ke kotak. Tapi kalau tidak bersedia memberi, juga tidak apa-apa karena sifatnya memang sukarela.

Menurut Nanang, terapi ini diyakini dapat membantu menyembuhkan penyakit kulit dan menghilangkan kalus. Sehingga kaki atau tangan terasa lebih bersih dan lembut.

"Kalau belum pernah merasakan terapi ini, bisa berkunjung ke . Selain bisa menikmati sejuknya alam, di juga sudah tersedia pusat kuliner. Ada nasi pecel, mie ayam, rujak ulek, dan beberapa jenis minuman dan jajanan," imbuhnya.

Nanang menambahkan, Wisata Alam buka setiap hari. Untuk Senin-Sabtu pukul 07.00-17.00 WIB. Sedangkan hari Minggu pukul 06.00-17.00 WIB.

Untuk masuk ke area , pengunjung bisa memberi uang secara sukarela yang dimasukkan ke dalam kotak yang telah disediakan. Tidak memberi pun juga tidak apa-apa.

"Hanya untuk parkir kendaraan memang sudah ditentukan tarifnya, yaitu Rp2.000 untuk parkir sepeda motor dan Rp5.000 untuk parkir mobil. Bila pengunjung ingin naik perahu, ditarik biaya Rp2.000 per orang," pungkasnya. (uji/rev)

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO