PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Alumni SMPN 1 Pamekasan tahun 1987 menggelar acara reuni dengan mengemas senam sehat bersama dan pemberian santunan bagi para alumnus yang kurang mampu, Minggu (17/9/2023).
Acara yang dihadiri ratusan alumni tersebut berlangsung dengan penuh sukacita karena teman dari berbagai daerah datang untuk memeriahkan agenda tersebut.
Baca Juga: Tegas Ingatkan soal Netralitas ASN, Pj Bupati Pamekasan: Bawaslu Bisa Melacak secara Digital
Ketua Bersatu 87, Fadillah Helmi, yang juga menjabat sebagai Kajari Barito Utara Kalimantan Tengah mengaku bahagia dan bangga atas semangat para alumni dalam menyemarakkan kegiatan menuju Reuni Akbar SMPN 1 Pamekasan.
" Alhamdulillah teman- teman sebagian besar hadir dan tetap kompak dalam acara ramah-tamah di keluarga besar Bersatu 87 Pamekasan," ujarnya.
Wanita yang akrab disapa Dila itu juga berterima kasih kepada panitia, semua donatur, dan alumni Bersatu 87 yang telah ikut mensukseskan acara. Ucapan terima kasih kembali disampaikan kepada rekan-rekan dari luar daerah yang telah hadir.
Baca Juga: Menantu Tega Tusuk Mertua di Pamekasan
"InsyaAllah, dalam reuni akbar kita bisa bertemu kembali dengan acara yang lebih baik lagi dan hadiah serta pemberian santunan kepada para alumni yang kurang beruntung akan lebih besar lagi," paparnya.
Kegiatan dimeriakan dengan senam aerobik, pembagian doorprize dan pemberian santunan kepada para alumni yang kurang mampu sebagai bentuk kepedulian para teman-teman Bersatu 87. (dim/sis)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News