Wakil Ketua Umum DPP PAN Beri Rekom ke Gus Barra di Pilkada 2024

Wakil Ketua Umum DPP PAN Beri Rekom ke Gus Barra di Pilkada 2024 Wakil Ketua Umum DPP PAN, Yandri Susanto, bersama Kiai Asep saat memberikan sambutan.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Wakil Ketua Umum DPP , Yandri Susanto, dengan tegas memberikan rekom kepada Muhammad Al Barra atau yang akrab disapa dalam di Kabupaten Mojokerto.

"Saya mewakili DPP mohon maaf kepada publik atas kabar yang simpang siur atas arah rekomendasi untuk Calon Bupati Mojokerto, hari ini kabar itu akan saya sampaikan bulat. Jika ada tokoh yang secara kapabilitas mumpuni dan secara elektoral tinggi, tahapan penjaringan sudah tidak dibutuhkan lagi," ucapnya, Rabu (1/5/2024).

Baca Juga: Bawaslu Kabupaten Pasuruan Rekom Pemecatan 2 Sekretariat PPS Pendukung Paslon 02

"Sebenarnya sudah jelas dan bulat, rekomendasi DPP ke , tapi karena terjadi miskomunikasi saja Pak Santoso Ketua DPD Kabupaten Mojokerto ke DPP , sebenarnya statusnya Kabupaten Mojokerto ini sama dengan Kota Jambi, Kota Cirebon, Kota Bogor, Kabupaten Maros yang arah rekomnya DPP sudah bulat ke seorang tokoh/kader yang rekomnya sudah keluar sehingga tidak perlu lagi ada penjaringan," imbuhnya.

Ia pun menyampaikan pesan dari Ketua Umum DPP , Zulkifli Hasan, terkait pengusungan putra Kiai Asep pada pesta demokrasi yang akan berlangsung pada November 2024, "Bukan diartikan akan menutup komunikasi dengan yang lain, karena menutup komunikasi, berarti sama halnya dengan memutus silaturahmi."

Sementara itu, Yandri bersama Kiai Asep juga menghadiri agenda peletakan batu pertama dalam rangka pembangunan Kantor DPD Kabupaten Mojokerto di Desa Kembangringgit, Kecamatan Pungging. Pembangunan gedung tersebut merupakan inisiasi dari Kiai Asep. 

Baca Juga: Wujudkan Kondusivitas Jelang Pilkada 2024, KKD Jatim Gelar FGD Pengamanan Ruang Digital

"Melihat konsep desain dam rancangannya ini bakal jadi Kantor DPD terbaik se-Indonesia," kata Ketua Bappilu Nasional ini. (ris/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO