Said Abdullah Silaturahmi ke Ponpes Ibnu Cholil Bangkalan, Ra Imam Beri Sinyal Dukung Paslon 01

Said Abdullah Silaturahmi ke Ponpes Ibnu Cholil Bangkalan, Ra Imam Beri Sinyal Dukung Paslon 01 HM.Said Abdullah Politikus PDIP dan Ketua Banggar DPR RI, saat bersilaturrahmi di Kediaman Pengasuh Pondok Ibnu Cholil

BANGKALAN,BANGSAONLINE.com - Jelang Pilkada Serentak 2024, Politikus PDIP DPR RI HM melakukan roadshow di Madura.

Di Bangkalan, ketua Banggar DPR RI itu menyambangi beberapa pondok pesantren. Salah satunya ke Ponpes Ibnu Cholil, Sabtu (2/11/2024).

Baca Juga: Ini Komentar Rektor UTM soal Debat Perdana Pilbup Bangkalan

Di sana ia disambut langsung oleh pengasuh Ponpes KH. Pengasuh Pondok Ibnu Cholil dan sejumlah tokoh.

HM. mengatakan, pertemuannya kali ini dalam rangka silaturrahmi dan roadshow ke keluarga besar Syaikhona Cholil. Tak cuma di Bangkalan tapi juga termasuk di Pamekasan.

"Bicara Bangkalan, tidak lepas dengan bicara bani kholil yang ingin calon yang diusung asl Madura, paham ahlusunnah wal jamaah, bagaimana menjadi pegangan pemerintah di empat kabupaten Madura nantinya", kata dia kepada awak media.

Baca Juga: Jawaban Debat Paslon Pilbup Bangkalan Terkesan Normatif, Surokim: Pemimpin Harus Future Practice

Ia, menjelaskan, bahwa kultur Madura adalah ahlusunnah wal jamaah. Jangan sampai kultur tersebut terkikis apalagi kehilangan kultur tersebut.

Menurutnya dengan kokohnya pemahaman ahlusunnah waljamaah maka ke depan pemerintahan di Madura, akan transparan dan terwujud good goverment

Karena, kata , di dalam sikap ahlusunnah waljamaah terdapat sifat fathonah, siddiq dan amanah. Semua pemerintahan wajib hukumnya menerpakan pemahaman ahlusunnah waljamaah.

Baca Juga: Fasilitasi Cabup-Cawabup di Debat Perdana, KPU Bangkalan: Adu Gagasan Bangun Daerah

HM. hanya berharap yang terbaik atas keputusan KH (Ra Imam) soal Pilkada yang akan menentukan masa depan Bangkalan dan Jawa Timur.

"Yang penting Ra Iman bersama kita di ," ucapnya.

Sementara itu KH memberikan sinyal dukungn pada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan Lukman Hakim dan Fauzan Jakfar.

Baca Juga: Berikut Janji Cabup-Cawabup Bangkalan di Debat Perdana

Menurutnya, dukungan ini linier dengan dukungannya di Pilgub Jawa Timur.

"PDIP dan Hanura yang mengusung Bu Risma di Pilgub Jawa Timur Maka di Bangkalan PDIP dan Hanura linear mendukung Pasangan Calon nomer 01. Jadi kita linear sesuai yel yel Bu Risma dari hati untuk nomer 3 dan tidak ada duanya. Jadi kita Linear 01 untuk pemilihan Bupati Bangkalan,” ujar Ra Imam

Beberapa tokoh Bangkalan turut hadir. Seperti Ketua DPD PAN Bangkalan Moch.Aziz, Ketua DPC Nasdem Bangkalan KH. NASIH Aschal dan Lukman Cabup nomor 01 Kabupaten Bangkalan. (uzi/van)

Baca Juga: Ini Gagasan Para Cabup di Debat Perdana Pilbup Bangkalan Tema Infrastruktur, Ekonomi dan Pendidikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO