Inilah Sejumlah Wisata Unggulan di Trenggalek, Cocok Dikunjungi saat Libur Lebaran

Inilah Sejumlah Wisata Unggulan di Trenggalek, Cocok Dikunjungi saat Libur Lebaran Pantai di Trenggalek

TRENGGALEK,BANGSAONLINE.com - Bagi wisatawan domestik maupun mancanegara yang ingin mengisi libur panjang lebaran tahun ini dengan berwisata, hendaknya mengetahui terlebih dulu mana saja lokasi wisata unggulan di Kabupaten Trenggalek.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Trenggalek, Sunyoto mennyebut lokasi wisata unggulan yang ada di Kabupaten Trenggalek.

Sunyoto mengatakan destinasi wisata unggulan di Kabupaten Trenggalek meliputi kawasan wisata pantai Karanggongso, pantai Mutiara, pantai Prigi, pantai Cengkrong dan itu berada di Kecamatan watulimo.

Kemudian pantai Blado yang lokasinya ada di Kecamatan Munjungan ditambah lagi pantai Pelang, pantai Konang dan pantai Kunyon yang merupakan pantai baru yang dikelola oleh masyarakat desa wisata Nglebeng Kecamatan Panggul.

“Jadi wisata pantai yang hari ini menjadi unggulan di Kabupaten Trenggalek,” jelasnya.

Selain wisata pantai kata dia, bagi wisatawan yang ingin melihat Gua terpanjang di Asia Tenggara, maka disarankan untuk melihat langsung wisata Gua Lowo yang lokasinya berada di Kecamatan watulimo.

Sunyoto mengatakan beberapa hal yang menarik di kawasan wisata unggulan tersebut adalah wisatawan jika ingin menikmati atau bermain air laut maka pantai Karanggongso dan Mutiara bisa dijadikan tujuan wisata.

Selain tempatnya yang luas di kawasan pantai karanggongso dan Mutiara pengunjung wisata bisa menikmati keindahan kedua pantai tersebut, apalagi ketika ingin menikmati sunset maupun sunrise.

Untuk lokasi wisata kuliner kata dia wisatawan disarankan untuk menikmati kuliner yang ada di kawasan pantai konang yang berada di Kecamatan Panggul.

Selain wisata pantai sebutnya kawasan wisata lain dalam hal ini kawasan wisata non pantai yang bisa dijadikan tujuan wisata yakni Desa wisata Pandean yang lokasinya di desa Pandean Kecamatan Dongko dan Desa wisata Durensari yang berada di desa Sawahan Kecamatan Watulimo.

“Hari-hari ini lagi luar biasa sekali, karena apa durian lagi musim. Jadi saudara-saudara kami yang dari luar daerah kalau ingin berwisata di Trenggalek sambil menikmati durian, datanglah ke Desa Wisata Sawahan Durensari Watulimo,” terangnya.(man/adv)