Hadiri Rapat Persiapan Haul Kiai A. Muafi A. Zaini ke-XX, Anggota DPR RI Gembleng Pengurus Iman

Hadiri Rapat Persiapan Haul Kiai A. Muafi A. Zaini ke-XX, Anggota DPR RI Gembleng Pengurus Iman Anggota Komisi I DPR RI, Slamet Ariyadi, saat menghadiri rapat persiapan haul gurunya di Sampang. Foto: Ist

SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Anggota Komisi I DPR RI, Slamet Ariyadi, menghadiri rapat persiapan Haul Akbar Pengasuh Pondok Pesantren Nazhatut Thullab Prajjan, Kiai A. Muafi A. Zainiyang yang ke- XX.

Agenda tersebut digelar Dewan Pimpinan Pusat Iman atau akronim dari Ikatan Mahasiswa Alumni Nazhatut Thullab, beserta badan pengurus harian di Aula Universitas Nazhatut Thullab Al-Muafa Banyuanyar pada Minggu (27/4/2025).

Slamet mengingatkan kepada para alumni untuk selalu berpegang teguh pada prinsip 3B (Berkarya, Beramal, dan Bertaqwa) Pondok Pesantren Nazhatut Thullab. Menurut dia, Haul sesepuh guru harus meneguhkan rasa persatuan dan kesatuan.

"Sebagai pengurus Iman, momentum haul tahunan ini harus dijadikan ajang mempererat hubungan dengan para alumni lainnya untuk selalu mewujudkan program-program yang telah direncanakan," ujarnya.

legislator Fraksi PAN di komisi I DPR RI meminta agar prosesi pra-haul dimeriahkan dengan hal-hal yang dapat dirasakan manfaatnya secara nyata oleh masyarakat seperti bakti sosial.

Baksos berupa pemeriksaan dan pengobatan gratis, pemeriksaan mata dan kacamata gratis, lalu sunat massal gratis diharuskan menyebar di beberapa Kecamatan Kabupaten Sampang.

"Ketika baksos ini bilamana benar-benar dilakukan maka program DPP IMAN benar-benar terwujud. Selain itu, IMAN akan di kenang dengan kesan yang baik karena

tidak hanya sebatas teori namun aksi secara nyata," ungkapnya.

Sementara ketua DPP IMAN Rudiyanto mengajak para pengurus untuk semakin meningkatkan semangat dan kekompakannya dalam mengembangkan program, sehingga program tersebut dapat terealisasi dengan baik.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Slamet Ariyadi DPR RI sekaligus pembina IMAN yang memberikan semangat serta motivasi kepada jajaran pengurus serta alumni untuk mensukseskan acara haul akbar pengasuh pondok pesantren Nazhatut Thullab ke-XX ini," imbuhnya. (tam/mar)