Besok, KPK kembali Panggil Orang Dekat Ahok

Besok, KPK kembali Panggil Orang Dekat Ahok Gedung KPK. foto: tribunnews

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Setelah pekan lalu lembaga anti rasuah memanggil dua orang dekat Gubernur Basuki Tjahja Purnama alias Ahok sebagai saksi dalam kasus RS Sumber Waras.

Rabu, (17/02) besok, kembali KPK berencana memanggil dua orang dekat Ahok untuk mendalami kasus penyimpangan kewenangan Pemprov DKI dalam pengadaan lahan RS Sumber Waras di Grogol, Jakarta Barat.

Baca Juga: Sanusi Kembali Diperiksa, Pengacara Sebut Stafsus Ahok yang Paling Aktif Bahas Raperda

Sumber di internal KPK menyebutkan, Satgas Khusus Korupsi RS Sumber Waras kembali akan memeriksa orang dekat ‎Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Di antaranya adalah, mantan Kepala BAPPEDA Pemprov DKI, Andi Baso dan mantan Kepala Dinas Kesehatan DKI, Dien Emawati.

"Keduanya dipanggil dalam kapasitasnya sebagai saksi yang diduga kuat mengetahui dan memahami duduk perkara kasus tersebut," ucap sumber KPK yang enggan namanya disebut, Selasa (16/02) di KPK.

Seperti diketahui, Rabu (10/2) pekan lalu, Satgas KPK Khusus Kasus RS Sumber Waras sudah memanggil dua orang dekat Ahok.

Baca Juga: KPK Periksa Cawagub Ahok sebagai Saksi Kasus Reklamasi

Keduanya adalah bekas pejabat di ring satu Pemprov DKI, yaitu mantan Ketua Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) Pemprov DKI, Sarwo Handayani, dan mantan Anggota TGUPP, Zainal Musappa.‎

Dua orang tersebut diduga kuat sebagai penyambung lidah antara Ahok dan pihak Yayasan RS Sumber Waras saat awal mula 'konspirasi' pembelian lahan RS Sumber Waras. Mereka diperiksa selama sekitar tujuh jam lebih.

"Mereka diperiksa di ruangan yang berbeda, masing-masing sekitar tujuh jam," ujar sumber internal KPK. (jkt/rev)

Baca Juga: Bos Agung Sedayu Group Jadi Tersangka Kasus Suap Reklamasi Teluk Jakarta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO