LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Jalan penghubung antara Desa Dermolemahbang Kecamatan Sarirejo dan Desa Dukuh Agung Kecamatan Tikung Kabupaten Lamongan kondisinya sangat memprihatinkan. Jalan sepanjang lebih kurang 3 kilometer ini banyak lubang sehingga membahayakan pengendara, khususnya roda dua.
Apalagi saat musim penghujan seperti ini, karena sepanjang jalan ini tidak dilengkapi dengan lampu penerangan jalan.
Baca Juga: Jelang Mudik Lebaran 2023, Pemkab Lamongan Tambal Jalan Berlubang
Bayu Permana (30), warga Desa Dermolemahbang Kecamatan Sarirejo kepada HARIAN BANGSA berharap PU Bina Marga segera memperbaiki jalan tersebut. "Setahu saya, sepanjang jalan ini hanya dilakukan penambalan saja. Masa jalan rusak kok hanya ditambal saja, ya cepat rusak dan berlubang," cetusnya.
"Sangat membahayakan, apalagi jalan ini tidak ada lampu penerangan," imbuhnya, Kamis (14/4).
Sementara hingga berita ini ditulis, pihak PU Bina Marga Kabupaten Lamongan belum bisa dikonfirmasi. (qom/rev)
Baca Juga: Bupati Yuhronur Sidak Program Jamula, Pengerjaan Baru 55 Persen
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News