Puti Blusukan ke Pandaan: Pasar Tradisional Harus Dipertahankan

Puti Blusukan ke Pandaan: Pasar Tradisional Harus Dipertahankan Puti blusukan ke Pasar Pandaan.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Suasana pasar baru Pandaan Kabupaten Pasuruan Senin (16/04) tampak berbeda dengan hari-hari biasanya. Sebab, ada kegiatan kampanye pasangan calon Wakil Gubernur nomer 2 Puti Guntur Sukarno bersama dengan tim pemenangan menyapa para padagang. Rombongan sendiri tiba sekitar pukul 09.00 WIB

Rombongan tak canggung blusukan ke lapak-lapak pedagang sambil sesekali Puti melakukan komunikasi dengan mereka. Momentum tersebut juga dimanfaatkan sebagian pedagang untuk foto bersama, “Tolong mbak Puti jika nanti menjadi wakil Gubernur, pasar Pandaan diperbaiki. Biar tidak becek,“ seloroh salah satu pedagang.

Baca Juga: Gelar Kuliah Umum, Umsida Hadirkan Narasumber DPR RI Komisi X

Dipilihnya pasar Pandaan untuk kampanye oleh Puti Guntur adalah untuk mengetahui langsung keluh kesah para pedagang tradisional, seiring berkembangnya pasar modern yang mulai menejamur. “Pasar tradisional merupakan pusat ekonomi masyarakat. Harus dipertahankan,“ jelasnya.

Dirinya berjanji jika nanti dipercaya masyarakat Jawa Timur sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur, maka pihaknya akan membuat kebijakan berupa program penguatan pasar-pasar tradisional agar tetap bisa bertahan dan bisa bersaing dengan pasar modern yang mulai menjamur hingga ke pelosok desa. Upaya yang akan dilakukan adalah menyiapkan konsep pasar yang sehat.

Dia menambahkan, untuk mewujudkan program tersebut, maka diperlukan komitmen bersama antara pemerintah Provinsi dengan daerah. Salah satunya dengan menyiapkan alokasi anggaran untuk revitalisasi los/pasar daerah agar lebih representatif sehingga memberikan rasa yang aman dan nyaman untuk kegiatan ekonomi rakyat.

Baca Juga: Sowan ke PWNU Jatim, Puan Maharani Sebut NU Bagian dari Hidupnya

Dalam kampanye tersebut, Puti didampingi oleh jajaran pengurus PDI.P Kabupaten Pasuruan, yakni ketua DPC PDIP, Andri Wahyudi, anggota DPRD Provinsi asal Pasaruan Drs Edy Paripurna, juga tampak calon Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf SE serta pengurus partai PKB. (bib/par/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO