Politikus PKB, Gerindra, dan PAN Kompak Nyaleg Lewat Nasdem

Politikus PKB, Gerindra, dan PAN Kompak Nyaleg Lewat Nasdem Abdullah Syafi'i, Fahmi Amrusi, dan Muhammad Nasir. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Tiga politikus senior Gresik dari PKB, Gerindra, dan PAN kompak hijrah ke Partai Nasdem sekaligus maju sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) Kabupaten Gresik dari partai pimpinan Surya Paloh tersebut.

Ketiga politikus itu adalah Muhammad Nasir yang sebelumnya kader PKB, Abdullah Syafi'i kader Gerindra, dan Fahmi Amrusi kader PAN. Ketiganya kini menyatakan diri sebagai kader Nasdem dan maju sebagai bakal calon anggota DPRD Gresik.

Baca Juga: Pilkada Gresik 2024, Kader NasDem Disebut Mayoritas Dukung Yani-Alif

Muhammad Nasir maju dari Daerah Pemilihan (Dapil) 3 (Menganti dan Kedamean), Abdullah Syafi'i dari Dapil 8 (Manyar, Bungah, dan Sidayu), serta Fahmi Amrusi dari Dapil 7 (Dukun, Panceng, dan Ujungpangkah).

Menurut Muhammad Nasir, Nasdem adalah partai yang paling tepat untuk bernaung untuk berpolitik. "Sebelum memutuskan maju bacaleg lewat Nasdem, saya sudah minta restu kiai, dan direstui," katanya kepada BANGSAONLINE.com, tanpa menyebutkan nama kiai itu.

Senada dikatakan Abdullah Syafi'i. Ia mengaku maju bacaleg lewat Nasdem melalui pertimbangan matang. "Nasdem adalah partai sebenarnya. Tak ada mahar dalam pencalonan. Dan partai yang tak melanggar AD/ART," ujarnya.

Baca Juga: NasDem Dikabarkan Berjuang Duetkan Kembali Yani-Aminatun di Pilkada Gresik

"Saya juga sudah miliki KTA Nasdem sebelum maji Bacaleg," papar Syafi'i yang saat ini juga tercatat sebagai anggota DPRD Gresik tersebut.

Ia juga mengaku siap di-PAW (Pergantian Antar Waktu). "Tapi PAW itu tak akan bisa berjalan mulus jika tak ada gugatan. Kalau ada gugatan kan gak semudah itu," terangnya.

Tak berbeda dengan Muhammad Nasir dan Abdullah Syafi'i, Fahmi Amrusi menyatakan bahwa ia sudah keluar dari PAN. "Nasdem rumah baru saya. Makanya, saya siap maju Bacaleg lewat Nasdem," pungkas politikus dari Dukun ini.

Baca Juga: Penuhi Syarat Usung Sendiri, NasDem Ajukan Paslon ke DPP untuk Maju Pilkada Gresik 2024

Selain tiga orang tersebut, mantan politikus PKNU (sudah bubar) Mouhammad Saichu juga bakal nyaleg lewat Nasdem.

Sementara Ketua DPD Nasdem Kabupaten Gresik Syaiful Anwar menyatakan bahwa partainya sudah menyerahkan berkas bacaleg ke KPU, Senin (16/7/2018). "Semua persyaratan sudah lengkap," katanya usai mendaftar.

Saiful menargetkan Nasdem bisa mendapatkan 13 kursi dalam Pileg kali ini. Sebab, ia yakin 50 bacaleg yang diusung Nasdem merupakan kader petensial. (hud/rev)

Baca Juga: Sebut Sudah Cium Gelagat Yani-Alif, Nasir: Cak Ipul Sengaja Minta Amel Mundur dari Bacawabup

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO