TUBAN, BANGSAONLINE.com - Seorang petani bernama SJ (52) warga RT 03 RW 01 Desa Sidokumpul Kecamatan Bangilan, Kabupaten Tuban, ditemukan gantung diri menggunakan seutas tali berwarna hijau di rumahnya, Senin (26/11).
Informasi yang berhasil dihimpun di lapangan, peristiwa memilukan itu terjadi pada siang pukul 12.30 WIB. Saat meninggal, jasad korban pertama kali diketahui oleh adik iparnya, Fu'adah saat akan mengirim makan siang
Baca Juga: Sempat Minum Racun Tikus, Suami yang Bunuh Istri di Tuban Akhirnya Tewas di Rumah Sakit
"Biasanya kalau jam makan siang, saya kirim," ucap Fu'adah.
Namun, saat mengirim makan, Fu'adah begitu terkejut saat mendapati SJ sudah tidak bernyawa tergantung di tiang saka rumahnya. Diduga, korban mengalami gangguan jiwa sejak 25 tahun yang lalu.
Semetara itu, hingga berita ini ditayangkan belum ada pihak yang berani memberikan konfirmasi atas tewasnya SJ. Sekretaris desa setempat enggan memberikan keterangan saat dihubungi melalui aplikasi WhatsApp. "Ngapunten, langsung teng pak inggi mawon nopo kadus mas," jawab Sekdes itu.
Baca Juga: Diteror Pinjol, Pelajar SMK di Tuban Gantung Diri
Dikonfirmasi terpisah mengenai peristiwa itu, Kapolsek Bangilan AKP Budi Handoyo hanya memberikan jawaban singkat. "Laporannya masih disusun knt mas," jawabnya saat dihubungi melalui seluler.(ahm/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News