SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Menjelang libur Natal 2018 dan Tahun Baru 2019, petugas gabungan dari Terminal Purabaya Surabaya (Bungurasih) dan Polda Jatim menggelar tes urine kepada para pengemudi bus di Terminal Bungurasih, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Rabu (12/12).
Kabagbinopsnal Dirreskoba Polda Jatim AKBP Samsul Makali mengatakan, ada sebanyak 75 pengemudi bus yang diperiksa baik pengemudi bus dalam kota, bus antar kota dalam provinsi maupun bus antar kota antar provinsi. "Ada 75 pengemudi yang kami tes urin," cetusnya.
Baca Juga: Masih Banyak Bus yang Turunkan Penumpang di Luar Terminal, Petugas Gabungan Lakukan Penertiban
Hal itu dilakukan agar para penumpang merasa aman dan nyaman ketika dalam melakukan perjalanan untuk liburan.
"Selain soft therapy, tujuannya yakni untuk menjamin kenyamanan para penumpang dan selamat di kota tujuan," urainya .
Dari 75 pengemudi tersebut, pihaknya mendapati satu pengemudi yang positif menggunakan obat terlarang. Namun, pihaknya masih memeriksa lebih lanjut seorang pengemudi tersebut, apakah terkait narkotika maupun obat-obat yang berbahan keras.
Baca Juga: Kepala Pengelola Bungurasih Peringatkan Sopir Bus Agar Turunkan Penumpang di Area yang Ditentukan
"Kami periksa dahulu. Apakah ada keterkaitannya dengan narkoba atau obat-obatan keras. Kalau pengaruh obat keras, maka kami minta untuk menunjukkan obat tersebut dan apabila tidak bisa menunjukkan obat yang dia minum maupun surat dokter, maka akan kami periksa secara mendalam," pungkasnya. (cat/ian)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News