Pencuri Uang di Sekolahan SD Kolak Tertangkap

Pencuri Uang di Sekolahan SD Kolak Tertangkap Pelaku bakal mendekam di tahanan Mapolsek Ngadiluwih.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Andri Agung (33) warga Dusun Bulurejo Desa Rembang Kepuh Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri, harus mendekam di tahanan Polsek Ngadiluwih.

Pria pengangguran itu diamankan Unit Reskrim Polsek Ngadiluwih lantaran telah mencuri uang di sekolahan SDN Kolak Desa Wonorejo, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri.

Baca Juga: Beraksi di Konser Musik, Maling HP Lintas Kota Ditangkap, Barang Bukti Dikembalikan ke Pemilik

Kasi Humas Polsek Ngadiluwih Aiptu Anwar Sanusi menuturkan kronologi penangkapan pelaku pencurian itu. Awalnya, pihaknya pada 12 November 2018 lalu menerima laporan dari Nuraini guru SDN Kolak. "Korban datang melapor bahwa uang infaq, uang tabungan kelas, dan uang kejujuran kelas telah hilang dicuri," tutur Kasi Humas, Sabtu (2/2/2019).

Menerima laporan dari korban, Unit Reskrim Polsek Ngadiluwih langsung melakukan serangkaian penyelidikan. Petugas melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi dan melakukan olah TKP di sekolahan.

"Pelaku membobol pintu ruang guru. Dan pelaku sebelum diamankan sempat kabur," jelas Aiptu Anwar.

Baca Juga: SPBU di Ngancar Kediri Disatroni Perampok, Korban Dihajar dan Disekap Pelaku

Dari hasil penyelidikan petugas, akhirnya pelaku berhasil diamankan. Pelaku yang merupakan residivis kasus yang sama itu diamankan unit Reskrim di pinggir jalan raya dekat rumahnya.

"Pelaku saat ini kita amankan. Dan barang bukti 3 toples tempat uang, 1 obeng, 1 besi dan gembok kita amankan," ungkapnya. (rif/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO