TUBAN, BANGSAONLINE.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban mulai merakit kotak suara untuk pemilu 17 April. Perakitan ini dimulai sejak tanggal 13 Februari lalu dan ditarget selesai 22 Februari mendatang.
Ketua KPU Kabupaten Tuban, Kasmoeri kepada BANGSAINLINE.com, Minggu (17/2) menyampaikan, total jumlah kotak suara yang dirakit sebanyak 19.585 buah. Setelah dirakit, rencananya kotak suara akan didistribusikan ke 3.917 TPS yang tersebar di Kabupaten Tuban. Sedangkan, setiap TPS akan mendapatkan 5 kotak suara.
Baca Juga: Analisa ARCI pada Debat Perdana Pilbup Tuban: Visi-Misi Paslon Riyadi-Wafi Lebih Realistis
"Kami target tanggal 22 Februari besok sudah selesai, karena saat ini KPU telah melibatkan sekitar 15 pekerja," ungkap pria berkacamata ini.
Agar rampung tepat waktu, KPU akan mengevaluasi para pekerja tiap harinya dan menghitung hasil kotak suara yang telah dirakit. Jika dalam batas waktu diperkirakan tidak terselesaikan, maka akan ada penambahan pekerja. Sebab, selama 10 hari itu pekerja tidak hanya merakit saja, melainkan turut pembagian ATK untuk kebutuhan setiap TPS.
"Pastinya kami akan menambah pekerja, jika nanti perakitan ini tidak selesai dalam batas waktu yang ditentukan," paparnya.
Baca Juga: Tim Paslon 02 Halindra-Joko Klaim Unggul di Debat Perdana Pilbup Tuban 2024
Di sisi lain, salah satu Komisioner KPU Tuban, Salamun, memastikan selama ini kotak suara yang tersimpan di dalam gudang logistik kondisinya aman. "Alhamdulillah sampai saat ini kotak suara kondisi aman. Tidak ada gangguan dari tikus maupun terkena air hujan, pasalnya tim hampir setiap hari selalu mengecek," ungkap Salamun. (gun/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News