Hanung Bramantyo Bersama Milenial Jawa Timur Siap Bergerak Bersama Jokowi

Hanung Bramantyo Bersama Milenial Jawa Timur Siap Bergerak Bersama Jokowi Sineas Hanung Bramantyo menghadiri konsolidasi bersama ribuan relawan Rumah Indonesia Berkemajuan (RIB) di DBL Arena, Surabaya. foto: DIDI ROSADI/ BANGSAONLINE

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Sineas terkenal Hanung Bramantyo bersama elemen anak muda yang tergabung dalam komunitas relawan pendukung Jokowi, Rumah Indonesia Berkemajuan (RIB), menggelar event bernuansa kekinian, yaitu “Kita Milenial, Kita Jokowi: Konsolidasi Kaum Muda Jawa Timur Bergerak Bersama Jokowi” yang diadakan di DBL Arena, Rabu (27/3).

Kegiatan ini merupakan inisiasi RIB untuk menghimpun ide, aspirasi, dan spirit generasi milenial Jawa Timur (Jatim) yang memiliki kesamaan visi dengan Jokowi.

Baca Juga: Kiai Asep Tolak Bantuan Presiden Jokowi Bangun Asrama Santri, Kenapa?

Menurut Ketua Koordinator Nasional (Kornas) RIB, Khoirul Muttaqin, konsolidasi generasi milenial amat penting, lantaran Indonesia saat ini tengah mengalami bonus demografi, yang puncaknya pada tahun 2020.

"Dampaknya, pada Pemilu yang akan berlangsung pada 17 April 2019 nanti, berdasarkan data Komisi Pemilihan Umum (KPU), jumlah daftar pemilih tetap (DPT) milenial mencapai lebih dari 42 juta orang. Ini jumlah yang signifikan," tutur Khoirul.

Sebab itulah, generasi milenial Jawa Timur menyadari kehadiran pemimpin yang sadar bonus demografi amat diperlukan, yaitu pemimpin yang membuka ruang lebar-lebar bagi kaum muda milenial untuk memaksimalkan potensinya dengan kreasi dan inovasi.

Baca Juga: Pergunu Usul Dibentuk Komisi Perlindungan Guru, Presiden Jokowi Mau Pertimbangkan

“Di era Jokowi, lahir unicorn-unicorn yang diinisiani oleh anak muda. Ini luar biasa, karena perusahaan rintisan milik swasta baru bisa disebut unicorn ketika nilai kapitalisasinya lebih dari $1 miliar. Di Asia, hanya ada tujuh unicorn, empat di antaranya ada di Indonesia, dan semuanya dimiliki oleh anak muda,” papar Khoirul.

Agar nuansa milenial terasa, event “Kita Milenial, Kita Jokowi” turut diramaikan oleh Hanung Bramantyo (sineas) dan Fahd Pahdepie (penulis). Keduanya merupakan generasi produktif yang selama ini banyak menginspirasi anak muda Indonesia. Fahd dan Hanung menyatu dengan lebih dari tiga ribu milenial dari berbagai kota di Jawa Timur menyatakan dukungannya pada Jokowi, agar terus mempimpin Indonesia pada periode 2019-2024 karena dianggap sukses mendorong kaum muda membangun kemandirian ekonomi kreatif di era revolusi industri 4.0.

Selain itu, kata Khoirul, kinerja pemerintahan Jokowi pada periode 2014-2019 dirasa sangat baik dan sangat efektif dalam memajukan Indonesia.

Baca Juga: Pertemuan Presiden-Pergunu, Kiai Asep: Sudah Dirikan 34 Pengurus Wilayah & 400 Lebih Kabupaten

Beberapa terobosan seperti mengakuisisi perusahaan-perusahaan besar dan sentral bagi negara, pro-UMKM dan pembangunan infrastruktur adalah contoh nyata yang sangat dirasakan rakyat secara luas. Atas dasar itulah, RIB berserta generasi milenial Jawa Timur siap bergerak bersama Jokowi, bahu-membahu, bersatu menuju Indonesia maju. (mdr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BERITA VIDEO: Tuntut Pilpres 2019 Ada Calon Independen, Inilah Sosok yang Diusung "Tikus Pithi"':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO