PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Jelang Hari Raya Idul Fitri 1440 H, Forum Wartawan Pamekasan (FWP) yang bekerja sama dengan Polres Pamekasan berbagi keberkahan dan kebahagiaan dengan menggelar bazar baju gratis.
Bazar baju gratis yang digelar di depan kantor PWI Pamekasan jalan P. Sudirman itu disambut antusias warga. Sejak pukul 15.00 WIB, bazar tersebut langsung diserbu ratusan masyarakat yang ingin memperoleh baju bekas layak pakai.
Baca Juga: Jelang Pilkada 2024, Bawaslu Jatim Gelar Media Gathering di Kota Batu Selama 3 Hari
Menurut Ketua Forum Wartawan Pamekasan Dedy Priyanto, bazar baju gratis tersebut digelar karena FWP ingin berbagi kebahagiaan dan keberkahan di Bulan suci Ramadan, apalagi menjelang Hari Raya Idul Fitrih 1440 H.
"Barangkali dengan adanya bazar baju gratis yang kami gelar ini, bagi warga yang kurang mampu dan masih belum beli baju buat lebaran bisa mengambil di sini, gratis," kata Dedy saat ditemui di stand bazar, Rabu (29/05/19) sore.
Baca Juga: Jurnalis Pamekasan Tuntut Pembantaian Satu Keluarga Wartawan di Karo Sumut Diusut Tuntas
Pantauan Bangsaonline.com di lokasi bazar, masyarakat yang ingin mengambil baju gratis tersebut per orang hanya dibatasi dua baju saja. Tujuannya agar masyarakat yang lain juga dapat ambil bagian.
"Kami membatasi satu orang hanya boleh mengambil dua baju saja. Ya, supaya semuanya kebagian," ujar Dedy.
"Tidak hanya baju saja, tapi juga ada celana, daster, sarung, sajadah dan semacamnya yang sudah kami sortir dan masih layak pakai," sambungnya.
Baca Juga: Pj. Bupati Pamekasan: Media Penting Bagi Kemajuan Pemerintah
Dedy mengungkapkan, pihaknya menyediakan sebanyak 15 ribu baju yang masih layak pakai untuk dibagikan secara gratis. Baju-baju tersebut, kata Dedy, merupakan sumbangsih dari berbagai instansi termasuk Polres Pamekasan. Sebagian juga sumbangsih dari anggota FWP.
"Kami menggelar bazar baju gratis ini setiap tahun di Bulan suci Ramadan menjelang lebaran. Semoga apa yang kami lakukan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Pamekasan pada umumnya," harapnya.
Tidak sampai dua jam, baju gratis yang dibagikan FWP sudah ludes diserbu warga. (err/rev)
Baca Juga: Draft RUU Penyiaran yang Beredar Belum Final, Achmad Baidowi: Masih akan Diharmonisasi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News