Jatuh dari Pohon, Kakek di Blitar Tewas Bersimbah Darah

Jatuh dari Pohon, Kakek di Blitar Tewas Bersimbah Darah Korban sebelum dievakuasi.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Muryadi (73) tewas bersimbah darah setelah jatuh dari pohon mangga. Warga Jl Riau Kelurahan/Kecamatan Sananwetan, Kota ini terjatuh dari pohon mangga setinggi sekitar lima meter dan mengalami luka di kepala, Sabtu (21/9/2019).

"Korban merupakan pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS). Korban meninggal dunia di lokasi setelah mengalami luka parah di bagian kepala," ungkap Kasatreskrim Polres Kota, AKP Heri Sugiono.

Baca Juga: Suami Pembacok Istri di Blitar Diringkus

Heri Sugiono menjelaskan, kronologi kejadian berawal saat Muryadi diminta tolong untuk memotong ranting pohon mangga di halaman rumah Hanna Soenarti (75), di Jl Nias, Kota .

Muryadi datang ke rumah Hanna bersama Supandi (75). Di lokasi, Muryadi memanjat pohon mangga menggunakan tangga kayu dan langsung memotong ranting pohon mangga. Sementara Supandi menunggu di bawah pohon.

Dugaan sementara saat memotong ranting pohon, Muryadi menyenggol kabel listrik yang terkelupas. Sehingga Muryadi kesetrum sehingga langsung jatuh dari pohon mangga. Muryadi terjatuh dari ketinggian sekitar lima meter.

Baca Juga: Polisi Buru Suami Pembacok Istri di Blitar

Supandi yang mengetahui kejadjan ini segera meminta pertolongan ke warga sekitar. Namun, karena Muryadi mengalami luka yang cukup parah di bagian kepala, nyawa Muryadi tak dapat diselamatkan.

Warga kemudian melaporkan peristiwa itu ke polisi. "Perugas Reskrim langsung ke lokasi melakukan olah TKP dan membawa jenazah korban ke RSUD Mardi Waluyo. Sementara keluarga korban menerima kejadian ini sebagai musibah," pungkasnya. (ina/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Ikuti Google Maps, Mobil Pikap di Blitar Dilewatkan Jembatan Bambu, Nyaris Terporosok':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO