Dunia Maya Kembali Heboh, Akun FB Anggota DPRD Jatim Dipalsu Minta Pulsa

Dunia Maya Kembali Heboh, Akun FB Anggota DPRD Jatim Dipalsu Minta Pulsa Mahdi, Wakil Ketua Komisi B DPRD Jatim.

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Dunia maya kembali heboh. Setelah netizen digemparkan dengan curhatan istri Ketua DPRD Kota Probolinggo, kali ini akun Facebook Wakil Ketua Komisi B , Mahdi dipalsu orang tak dikenal. Bahkan akun “abal-abal” itu meminta kiriman pulsa dan sejumlah uang kepada warganet.

“Benar akun facebook saya dipalsu,” ujar anggota asal Probolinggo itu saat dikonfirmasi wartawan melalui telepon selulernya, Selasa (14/1).

Baca Juga: Reses, Ketua DPRD Jatim Serap Aspirasi Masyarakat di Griya Bakti Prapen Indah

(BACA JUGA: Istri Ketua DPRD Kota Probolinggo Curhat di FB, Ungkap Suaminya Tidur dengan Wanita Lain di Hotel)

Politikus gaek dari PPP itu menjelaskan, tidak sedikit warganet yang menjadi korban. “Akun palsu itu meminta kiriman pulsa dan uang kepada sejumlah warganet,” tandasnya.

Salah satu warganet, Jamaluddin Qusyairi mengaku menjadi korban. Dia mengaku tertipu mengirimkan pulsa sebesar 200 ribu.

Baca Juga: Ketua DPRD Jatim Pimpin Upacara Hari Pahlawan 2024 di TMP Sepuluh Nopember 1945

Agar tidak ada lagi korban akibat ulah akun abal-abal itu, Mahdi mengimbau agar masyarakat tidak mudah percaya. “Saya sudah umumkan ke grup WA maupun grup-grup di facebook agar tidak mudah percaya terhadap akun palsu yang mengatasnamakan saya,” kata Mahdi singkat. (prb1/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO