Hadapi Globalisasi, Kiai Asep Ingatkan Kertanegara Potong Telinga Utusan Kubilai Khan

Hadapi Globalisasi, Kiai Asep Ingatkan Kertanegara Potong Telinga Utusan Kubilai Khan Para pengurus Pergunu Kota Denpasar dan Jembrana Bali saat dilantik di Masjid Raya Baiturrahman Denpasar Bali, Sabtu malam (8/2/2020). foto: bangsaonline.com

Kiai Asep juga mengingatkan tentang sejarah gemilang Umar Bin Abdul Aziz dalam memimpin negara. Menurut dia, Umar Bin Abdul Aziz hanya berkuasa dua setengah tahun. Tapi mampu menyejahterakan rakyat dan menghapus kemiskinan dengan mengefektifkan pengelolaan zakat.

“Padahal nilai zakat itu lebih kecil daripada pembayaran pajak,” kata putra pendiri NU, KH Abdul Chalim itu.

Menurut dia, dalam kepemimpinan Umar Bin Abdul Aziz, utang rakyat dibayar oleh negara. “Sehingga tahun kedua kepemimpinan Umar Bin Abdul Aziz sudah tak ada orang miskin. Mencari orang yang mau menerima zakat sulit karena orang sudah kaya semua. Semua orang justeru mau memberi zakat,” kata Kiai Asep seraya mengatakan bahwa Umar Bin Abdul Aziz melibatkan anak muda dalam pemerintahannya.

Menurut Kiai Asep, kunci sukses Umar Bin Abdul Aziz karena faktor ilmu dan akhlak. “Kita harus menguasai ilmu,” katanya sembari menegaskan bahwa Umar Bin Abdul Aziz sangat rajin salat malam. Dengan ilmu, kata Kiai Asep, kita punya kekuatan. “Al-ilmu quwwah,” tegasnya.

Begitu juga dengan akhlak. Menurut dia, Umar Bin Abdul Aziz berakhlak tinggi sehingga tak korupsi. “Beda dengan sekarang. Orang nyalon kepala daerah. Tapi setelah jadi malah korupsi untuk mengembalikan modal,” kata mantan anggota DPRD Kota Surabaya itu.

Hadir dalam acara itu Dr KH Mujib Qulyubi, Katib Syuriyah PBNU; Dr Saepulloh, Wakil Ketua Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu); KH Mahfud, Ketua Pergunu Kota ; dan para pengurus Pergunu Jembrana dan Kota .

Kiai Asep didampingi M. Mas'ud Adnan, Komisaris Utama HARIAN BANGSA dan BANGSAONLINE.com yang juga Wakil Ketua Pengurus Wilayah Pencak Silat NU Pagar Nusa Jawa Timur. (tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'H Muhammad Faiz Abdul Rozzaq, Penulis Kaligrafi Kiswah Ka'bah Asal Pasuruan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO