Pemdes Kedungbocok Bersama ​Paguyuban Putra Kedathon Alas Trik Gelar Kirab Sederhana

Pemdes Kedungbocok Bersama ​Paguyuban Putra Kedathon Alas Trik Gelar Kirab Sederhana

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Pemdes Kedungbocok bersama Paguyuban Putra Kedathon Alas Trik menggelar serangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Jadi Mojopahit yang ke-727. Yakni berupa kirab sederhana, dan doa bersama untuk sesepuh desa.

Acara ini diikuti oleh Pj Kades Kedungbocok Tumari, Sekdes Endah Sri W, beserta perangkat desa, tokoh masyarakat, serta komunitas budaya dan puluhan warga.

Baca Juga: 73 Desa di Sidoarjo Terima Penghargaan Desa Mandiri Dari Mendes PDTT

Ketua Paguyuban Putra Kedathon Alas Trik Mojopahit Wiwitan, Hadi mengatakan kegiatan ini upaya untuk melestarikan budaya leluhur.

"Kita bersama warga Desa Kedungbocok mengadakan kirap sederhana, dan berdo’a bersama mulai dari sesepuh Desa Kedungbocok, Mbah Serut, Mbah Bocok, Mbah Sarpiin, dengan berurutan, dan finish-nya di Situs Mojopahit Wiwitan Ring Alas Trik,” ujarnya.

Acara ini turut dihadiri Tokoh Masyarakat Wong Cilik, Senadi Harjo yang sekaligus Ketua Badan Kebudayaan Nasional (BKN) DPC PDI Perjuagan Sidoarjo.

Baca Juga: Unipa Surabaya Dampingi Warga Desa di Sidoarjo Manfaatkan Teknologi Penjernih Air

Ia berharap, kegiatan seperti ini rutin digelar, sehingga nilai-nilai luhur dari peninggalan para leluhur bisa diketahui oleh generasi sekarang. 

"Rahayu, rahayu, rahayu namo buddhaya. Salam kebajikan bagi kita semuanya. Kami tim Wong cilik Senadi Harjo sekaligus Ketua Badan Nebudayaan Nasional (BKN) DPC PDI Perjuangan Sidoarjo mengucapkan selamat Hari Jadi Majapahit ke-727. Kami selaku partai akan berkiprah aktif agar situs Kampung Wiwitan Mojopahit, Alas Trik yang bertempat di Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo diperhatikan oleh Pemerintah Pusat, Provinsi, maupun Pemerintah Kabupaten Sidoarjo," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO