Giring: Cabup Arifin Pemimpin Masa Depan yang Memiliki Ide Kreatif dan Inovatif

Giring: Cabup Arifin Pemimpin Masa Depan yang Memiliki Ide Kreatif dan Inovatif Dari kiri: Cabup Arifin, Giring, dan Cawabup Syah di Posko Pemenangan. foto: HERMAN/ BANGSAONLINE

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Plt Ketua Umum PSI () mengatakan, Cabup Arifin adalah sosok anak muda, bupati, dan sering nginep di rumah warga.

"Di mata saya yang selalu saya ingat ketika Mas Ipin di-mention adalah satu adalah muda, kedua adalah bupati, ketiga adalah nginep di rumah warga. Itu yang aku ingat karena instagramnya selalu nginep di rumah warga terus," ungkap Giring ketika berada di Posko Pemenangan Ipin-Syah, Jalan Wachid Hasyim Trenggalek, Rabu (18/11).

Baca Juga: Giring Ganesha Bersama Relawan 'Kami Gibran' Siap All Out Menangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim

Menurut Giring, dirinya tahu Arifin sering terlihat nginep di rumah warga dari instagram. Giring lalu melontarkan kalimat canda. "Dalam hati aku terus berpikir kapan nginep di rumahnya sendiri ya," kata Giring sembari tertawa.

Mantan vokalis grup band Nidji ini juga menyampaikan, bahwa Moch. Nur Arifin yang saat ini sebagai petahana dalam Pilkada Trenggalek tahun ini, banyak diperbincangkan di Jakarta.

"Yang membuat Mas Arifin spesial dan Mas Arifin itu, jujur aja sangat diperbincangkan di Jakarta juga," ungkapnya.

Baca Juga: Kunjungan ke Bangkalan, Kaesang Ziarah ke Makam Syaikhona Kholil hingga Futsal

Selain itu, lanjut Giring, Moch. Nur Arifin adalah salah satu pemimpin masa depan yang memiliki ide-ide kreatif, inovatif, dan juga mencintai masyarakat.

Dijelaskan oleh Giring, ide kreatif dari Moch. Nur Arifin salah satunya adalah ketika di masa pandemi Covid-19, Arifin justru berhasil meningkatkan UMKM.

Sementara Arifin yang berada di samping Giring langsung menimpali, "Ya, jadi dari awal cuma 1,8 miliar, sekarang yang ngurus izin sudah menjadi 28 miliar," ungkap Arifin.

Baca Juga: Liana Kurniawan Resmikan Rumah Pemenangan Bersama di Jl. Residen Sudirman Surabaya

Giring menuturkan, ketika di masa pandemi Covid-19 banyak orang yang terkena PHK. Karena itu, ia mengapresiasi terobosan Arifin sebagai anak muda dengan mempermudah perizinan. Selain itu, Arifin juga konsen terhadap masalah pupuk dengan melibatkan anak-anak muda Trenggalek.

"Yang saya suka dengan pemimpin anak muda adalah kolaboratif sifatnya. Banyak sekali pemimpin yang tidak mau berkolaborasi dengan anak-anak muda karena takut dikritik. Tapi, Mas Ipin tahu, dikritik adalah bagian dari demokrasi. Dan dengan dikritik itu bisa membuat dia mengasahkan ketajamannya dalam memimpin," tutur Giring.

Sementara Cabup Arifin dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa dirinya tidak menyangka Giring bersedia datang ke Trenggalek. "Gak kepikiran juga sampai mau ke Trenggalek, masih ada kota lain dari jumlah penduduknya lebih banyak," kata Arifin.

Baca Juga: Kasus Tsamara dan Mahfud MD: Kelompok Fasis dan Haus Kekuasaan

Menurut Arifin, jika Giring berpikir secara pragmatis tentunya akan mencari kota atau kabupaten yang memiliki jumlah penduduk banyak. "Karena kalau penduduknya banyak suaranya pasti juga banyak," sebutnya.

"Artinya, yang ia kunjungi kota-kota yang memiliki masa depan dan yang sama briliannya dengan apa yang ia cita-citakan. Dan ini penghormatan bagi kami warga Trenggalek," pungkasnya. (man/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO