Penyegaran, PKB dan Golkar Rolling Anggota Fraksi DPRD Kabupaten Pasuruan

Penyegaran, PKB dan Golkar Rolling Anggota Fraksi DPRD Kabupaten Pasuruan Sidang paripurna internal DPRD Kabupaten Pasuruan. (foto: ist)

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Beberapa anggota parlemen dari Fraksi PKB dan Golkar DPRD Kabupaten Pasuruan yang ada di komisi-komisi di-rolling dengan alasan untuk penyegaran.

Agus Suyanto, Laily Qomariyah, Mashuda dari Fraksi PKB yang sebelumnya berada di Komisi II digeser ke Komisi I dan Komisi IV. Penggantinya, yakni Rudi Hartono, Samsul Hidayat, dan Kholili. Tak hanya itu, Ketua Fraksi PKB yang awalnya di bawah komando Yusuf Daniel juga ikut dirombak dan diisi oleh H.M. Sobih Asrori.

Baca Juga: HUT ke-60 Golkar Gelar Senam Bersama Paslon Mudah, Rias: Paslon 01 Optimis Raih Suara 78 Persen

Adapun dari Fraksi Golkar, di antaranya yakni Ketua Fraksi Golkar yang sebelumnya dijabat oleh Nik Sugiarti Anggota Komisi III, saat ini dijabat oleh Mahdi Haris yang juga anggota Komisi III. Kemudian, Trilaksono Anggota Komisi IV dipindah ke Komisi I, dan Sugiarto dari Komisi II dipindah ke Komisi IV.

Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan M. Sudiono Fauzan dalam sidang paripurna internal yang digelar hari ini (Senin, 18/1/2021) mengatakan, selain rolling anggota AKD, F-KB, dan F-Golkar, hari ini juga ada rolling anggota Banggar.

"Pergantian anggota Banggar ada, yakni dari Fraksi Nasdem," jelasnya.

Baca Juga: Dion Bantah Tudingan SGI yang Sebut PKB Pasuruan Jadi Dalang Pemecatan Gus Irsyad

Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pasuruan Rias Judika Drastika mengatakan bahwa rolling anggota AKD-DPRD dilakukan untuk penyegaran anggotanya, sehingga wawasan mereka saat menjadi anggota parlemen bisa lebih luas.

"Tujuannya bukan soal suka atau tidak suka, akan tetapi untuk penyegaran saja," jelasnya. (adv/bib/par/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO