Gelar Media Gathering, KPU Kabupaten Kediri Minta Masukan untuk Kebaikan ke Depan

Gelar Media Gathering, KPU Kabupaten Kediri Minta Masukan untuk Kebaikan ke Depan Dari kiri: Komisioner Bawaslu Kabupaten Kediri Nanik Ekowati, Saifuddin Zuhri, Komisioner KPU Kabupaten Kediri Nanang Qosim, Ketua KPU Kabupaten Kediri Ninik Sunarmi. (foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - KPU Kabupaten Kediri menggelar  dengan tema "Peran Media Dalam Peningkatan Partisipasi Masyarakat pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2020" di Marwah Resto, Desa Adan-Adan, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Selasa (23/2/2021).

Ninik Sunarmi, Ketua KPU Kabupaten Kediri menjelaskan bahwa ini digelar sebagai bentuk ucapan terima kasih atas kerja sama antara media dan KPU Kabupaten Kediri selama ini.

Baca Juga: Kanwil DJP Jatim II Gelar Media Gathering, Apa yang Dibahas?

"Tanpa media, apa yang diagendakan dan diprogramkan KPU Kabupaten Kediri tentu tidak akan diketahui oleh masyarakat. Partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2020 meningkat berkat peran media," kata Ninik dalam sambutannya.

Menurut Ninik, ada 9 penghargaan yang diperoleh oleh KPU Kabupaten Kediri selama gelaran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2020 lalu. Semua itu tentu ada peran media, sehingga KPU Kabupaten Kediri mendapat penghargaan tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Nanang Qosim, Divisi Parmas dan Sosialisasi KPU Kabupaten Kediri mengatakan bahwa digelarnya ini sebagai ungkapan terima kasih kepada rekan-rekan media yang telah mengawal semua tahapan yang telah diagendakan KPU Kabupaten Kediri.

Baca Juga: Jelang Pilkada 2024, Bawaslu Jatim Gelar Media Gathering di Kota Batu Selama 3 Hari

"Kami berharap kerja sama antara kita, KPU Kabupaten Kediri dan media, terus berlanjut dalam kegiatan selanjutnya. Tahun 2022 nanti sudah ada tahapan untuk pemilu berikutnya, sehingga kerja sama ini akan terus berlanjut," kata Nanang Qosim.

Sementara itu, Eka Wisnu Wardhana, Divisi Perencanaan dan Pemutakhiran Data KPU Kabupaten Kediri juga berharap kerja sama antara KPU dengan media bisa terus dilanjutkan. "Untuk itu, kami juga mohon masukan dari rekan-rekan media, agar perencanaan KPU Kabupaten Kediri, ke depan semakin baik," kata Eka Wisnu.

Eka Wisnu juga meminta maaf bila selama gelaran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2020 ada sedikit miskomunikasi antara KPU Kabupaten Kediri dan media.

Baca Juga: KPU Kediri Sukses Gelar Debat Publik Terakhir, Ketua KPU Ajak Masyarakat Tak Golput

Hadir dalam acara tersebut, dua Komisioner Bawaslu Kabupaten Kediri Nanik Ekowati dan Saifuddin Zuhri. (uji/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO