Cak Imin Dianggap Oligarkis-Nepotis, Miliki Sejarah Kelam terhadap Gus Dur

Cak Imin Dianggap  Oligarkis-Nepotis, Miliki Sejarah Kelam terhadap Gus Dur Zannuba Ariffah Chafsoh – akrab dipanggil Yenny Wahid dan A Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Foto: tempo

Ketika ditanya daerah mana saja yang dukung MLB, secara tegas ia menjawab, “Daerah Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, pokoknya Indonesia bagian Timur,” jelasnya.

"Sekarang (Senin, 12/4/2021) siang ini juga banyak yang lagi mengadakan pertemuan. Membahas MLB. Ini gelombang besar karena sudah tahu semua sepak terjang Muhaimin," katanya lagi.

Menurut dia, para pengurus itu sekarang sadar bahwa Cak Imin tidak hanya melanggar AD/ART, tapi juga mengkudeta KH Abdurrahman Wahid (), pendiri . Sialnya, kata dia, hanya untuk kepentingan Cak Imin dan keluarganya sendiri, terutama kakaknya.

Sementara seorang aktivis lain menuturkan, dukungan terhadap MLB meluas tidak hanya dari internal , tapi juga kiai-kiai NU. Menurut dia, kiai-kiai NU kecewa karena Cak Imin diisukan mengincar ketua umum PBNU.

“Masak NU dan hanya dikuasai berdua dengan kakaknya, Halim Iskandar. Apalagi setelah muncul isu bahwa Muhaimin akan mencalonkan diri sebagai ketua umum PBNU, sedang Halim Iskandar mau dijadikan ketua umum . Isu itu dimuat semua media, baik Jakarta mampu provinsi. Ini kan sudah parah. Warga NU yang jumlahnya ratusan juta dikadali Muhaimin dan kakaknya, Halim, untuk kepentingan keluarga mereka,” tegasnya.

Namun Anik Maslachah, Sekretaris DPW Jatim, membantah Cak Imin mengincar kursi ketua umum PBNU. 

“Saya sudah mendapat penegasan dari Ketua DPW Jatim, Pak Halim Iskandar, bahwa tidak ada wacana apapun dan memastikan bahwa Gus Ami tetap berkonsentrasi sebagai Ketua Umum DPP . Tidak akan maju sebagai calon Ketum PBNU,” tegas Wakil Ketua DPRD Jatim itu kepada BANGSAONLINE.com, Kamis (25/3/2021).

Namun sebelumnya Anik Maslachah kepara koran Bhirawa Surabaya sempat membenarkan Cak Imin calon ketua umum PBNU. Menurut dia, tak ada yang tidak mungkin.  (tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Sejumlah Pemuda di Pasuruan Dukung Muhaimin Maju Calon Presiden 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO