KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Komunitas Peternak Kambing Etawas "Mas Kumambang" Kota Kediri, Jawa Timur, turut berpartisipasi membantu warga yang terdampak bencana Gunung Semeru dengan mengirimkan bantuan berupa pakan. Dengan pakan ternak itu, diharapkan ternak warga terdampak, bisa mendapatkan pakan yang memadai.
Hal itu dikemukakan oleh Sekretaris Komunitas Peternak Kambing Etawas "Mas Kumambang" Kota Kediri, Yusup Jazuli. Ia dengan teman-temannya merasa ikut berduka dengan musibah bencana Gunung Semeru itu. Rekan-rekannya di komunitas memilih memberikan bantuan berupa pakan ternak, karena jika bahan pokok sudah melimpah.
Baca Juga: Tim Tantular Kediri Siap Bantu Masyarakat Tangani Tawon Vespa dan Ular
"Sebelumnya, Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar sudah mengirim sayur mayur untuk warga di sana. Rata-rata warga bertani dan beternak, jadi kami bantu yang menjadi tumpuan hidup mereka, ternak," kata Yusup, Minggu (19/12).
Ia dengan rekan-rekannya yang lain di komunitas menyumbang pakan ternak dua truk yang bisa dimanfaatkan sebagai pakan ternak warga. Terlebih lagi, sejak bencana itu terjadi, rumput banyak tertutup pasir dan kering.
"Di sana juga membutuhkan pakan. Jadinya, kami inisiatif membantu. Banyak rumput yang kering dan tertimbun pasir juga, jadi kesulitan jika untuk pakan ternak," jelasnya.
Baca Juga: Percepat Penanganan PMK pada Hewan Ternak, DKPP Kota Kediri Buka Layanan Pengaduan
Pakan ternak berupa rumput segar itu dikirimkan pada Sabtu (18/12) malam di area GOR Jayabaya, Kota Kediri ke Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang. Jenisnya adalah pakchong dan rumput odot. Pakan itu adalah hasil budi daya para peternak kambing etawa.
Sementara itu, niatan mengirimkan bantuan rumput segar untuk ternak warga terdampak bencana Gunung Semeru di Lumajang itu mendapatkan apresiasi dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Kediri Mohamad Ridwan.
Ia mendukung dengan memberikan surat untuk mempermudah administrasi pengiriman bantuan pakan ternak untuk warga terdampak bencana di Lumajang itu.
Baca Juga: Tindak Lanjuti Kasus PMK, DKPP Kota Kediri Kembali Lakukan Vaksinasi di Tiga Kelurahan
"Kami apresiasi apa yang dilakukan. Di sana pakan sulit dan kebetulan di sini musim bagus, rumputnya bagus dan banyak. Kami salut dan bangga," kata Ridwan.
Pihaknya juga menilai pengiriman pada malam hari juga akan bagus untuk kualitas pakan. Untuk rumput bisa ditebang sore, lalu ditumpuk di kendaraan dan malam hari siap untuk diberangkatkan. Dengan jeda perjalanan, pada Minggu pagi rumput akan masih segar untuk pakan ternak.
"Perjalan malam tentunya kesegaran rumput terjaga. Kami juga sudah komunikasi dengan tim di sana, jika sudah sampai lokasi (posko) diberikan ke peternak," pungkasnya. (uji/rev)
Baca Juga: Pemkab Kediri Tutup Sementara Seluruh Pasar Hewan, Intensifkan Pengobatan PMK
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News