Libur Nataru, Tempat Wisata di Trenggalek Tetap Buka

Libur Nataru, Tempat Wisata di Trenggalek Tetap Buka Ilustrasi pantai di Trenggalek. Foto: JillWellington/Pixabay

"Pengelola wisata kami jadikan sebagai Satgas Covid-19 di situ. Jadi harus bertanggung jawab jika ada apa-apa," kata Sunyoto.

Selain itu, pengunjung juga dilarang melakukan pesta perayaan dan berkerumunan di tempat wisata saat , guna mencegah penyebaran virus yang pertama kali muncul di Kota Wuhan, Cina, itu.

"Jadi biasanya kalau dulu di pinggir pantai ada terop lalu ada musik, untuk ini kami mohon maaf, kami tidak memperbolehkan," ucapnya.

"Kalau memang harus rekreasi, rekreasi di daerahnya saja sendiri dan tetap jaga protokol kesehatan," tuturnya menambahkan. 

Ketika hendak masuk di kawasan wisata, pengunjung juga harus memiliki kartu vaksin. Disparbud Trenggalek akan mengoptimalkan Aplikasi PeduliLindungi di setiap kawasan wisata di wilayahnya. (man/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO