Kapolres Mojokerto Beri Edukasi saat Tinjau Vaksinasi Covid-19 untuk Anak Usia 6-11 Tahun

Kapolres Mojokerto Beri Edukasi saat Tinjau Vaksinasi Covid-19 untuk Anak Usia 6-11 Tahun Kapolres Mojokerto, AKBP Apip Ginanjar, saat meninjau giat vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Polres Mojokerto terus berupaya dalam percepatan vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun di wilayah hukumnya. Kali ini, Polres Mojokerto menggelar vaksinasi anak di Aula Polres Mojokerto, Kamis (3/2).

Kapolres Mojokerto, AKBP Apip Ginanjar, menjelaskan bahwa agenda tersebut sudah menjadi program prioritas dalam rangka mendukung Program Pemerintah untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19 terhadap anak usia 6-11 tahun. Melalui pendekatan khusus, ia mengimbau para siswa untuk tidak takut terhadap jarum suntik saat mengikuti vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Bupati Mojokerto Serahkan Bantuan Truk ke Polisi Pascacuti Kampanye

"Kami beri edukasi kepada para siswa untuk tidak takut terhadap jarum suntik karena vaksinasi itu penting bagi mereka untuk memperoleh perlindungan maksimal terhadap Covid-19," ujarnya.

Selama kegiatan berlangsung, seluruh peserta vaksinasi tetap mematuhi yang berlaku guna mencegah penyebaran virus yang pertama kali muncul di Kota Wuhan, Cina, itu.

"Vaksinasi merupakan salah satu cara meningkatkan kekebalan tubuh terhadap virus, namun jangan sampai abai terhadap penerapan , tetap disiplin 5M agar terhindar dari penularan virus," tuturnya. (ana/mar) 

Baca Juga: Bawaslu Kabupaten Mojokerto Terima 11 Aduan Dugaan Pelanggaran Pemilu, 1 Perkara Ditangani Kejari

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Guru Positif Covid-19, PTM di SDN Kebonsari Kota Pasuruan Dihentikan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO