KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri memberikan apresiasi kepada 2 wisudawan istimewa pada wisuda program sarjana XLI dan program magister XXXII periode oktober tahun 2023, Selasa (31/10/ 2023).
Kedua wisudawan tersebut adalah Riska Nur Fadilah, wisudawan dari program studi pendidikan bahasa inggris fakultas keguruan dan ilmupPendidikan (FKIP). Dara manis kelahiran 29 Maret 1999 tersebut sejak lahir mengidap kelainan genetik yang disebut DMD atau duchenne muscular dystrophy.
Baca Juga: Ini Hasil Pertemuan Warga yang Tuntut Garap Lahan Perhutani dengan LMDH Budi Daya Satak Kediri
Selanjutnya ada Restu Widiandari. Dia merupakan wisudawan tertua di wisuda Uniska periode ini. Periode ini beliau memasuki usia 58 tahun. Restu yang lahir di Tegal, 18 Februari 1965 lalu, merupakan wisudawan dari fakultas ekonomi, program studi manajemen.
Selain itu, ada pula pasangan suami istri (pasutri) yang juga lulus secara bersamaan. Pasutri tersebut merupakan wisudawan dari S2 program studi magister ilmu hukum, yaitu Rizky Bagus Hendrawan dan Fitria Ayu Widyaningrum.
Rektor Uniska Kediri, Bambang Yulianto, mengatakan di samping mengapresiasi wisudawan-wisudawan istimewa, kampus juga memberikan penghargaan kepada Bupati Blitar, Rini Syarifah, sebagai tokoh pemerintah peduli pendidikan.
Baca Juga: Yayat Cadarajat Dikukuhkan sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kediri yang Baru
Menurutnya, pemberian penghargaan tersebut dilatarbelakangi beberapa program Bupati Blitar yang mendukung dunia pendidikan. Seperti adanya program sekolah sekaligus mengaji untuk mendukung pendidikan karakter, penanganan tiga dosa besar pendidikan, yaitu perundungan, intoleransi, dan kekerasan seksual.
"Termasuk perhatian beliau terhadap kesejahteraan guru non aparatur sipil negara (ASN) dengan pemberian tambahan tambahan penghasilan (tamsil), dan bantuan keuangan untuk siswa miskin dari APBD," ucap Bambang.
Mengusung tema “Membagun Generasi Islami yang Unggul dan Kreatif dengan Karakter Kebangsaan”, wisuda yang berlangsung di GOR Jayabaya Kota Kediri, tahun ini meluluskan 766 wisudawan strata 1 dan strata 2.
Baca Juga: Pernah Obesitas, Andrian Kini Terapkan Pola Hidup Sehat dan Manfaatkan Layanan JKN
Perinciannya, 701 wisudawan strata 1 berasal dari program studi akuntansi (107), program studi pendidikan bahasa inggris (52), dan program studi manajemen (378).
Kemudian, program studi ilmu hukum (69), program studi teknik elektro (30), program studi teknik komputer (7), program studi agroteknologi (31), program studi peternakan (18), program studi kimia (2), dan program studi agribisnis (7).
Sementara 65 wisudawan strata 2 berasal dari program studi magister agribisnis (16), program studi magister ilmu hukum (23), dan program studi magister manajemen (26). (uji/git)
Baca Juga: Cawagub Gus Hans Silaturahmi dengan Puluhan Gawagis Ponpes se-Kabupaten Kediri
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News