Pemkab Gresik Perbaiki Kerusakan Jalan Masuk Terminal Bus Trans Jatim

Pemkab Gresik Perbaiki Kerusakan Jalan Masuk Terminal Bus Trans Jatim Petugas dengan alat berat ketika memperbaiki kerusakan jalan akses masuk Terminal Bus TransJatim. Foto: Ist

GRESIK, BANGSAONLINE.com akhirnya memperbaiki kerusakan akses masuk ke terminal , di Balongpangang.

Camat Balonpanggang, Suryo Wibowo, mengatakan bahwa Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Gresik mendatangkan alat berat ke lokasi untuk perbaikan jalan.

Baca Juga: Kasad Launching Pipanisasi TNI AD Manunggal Air di Pulau Bawean

"Hari ini, DPUTR mendatangkan alat berat ke lokasi jalan rusak akses masuk ke terminal bus di Balongpanggang," ujarnya kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (20/2/2024).

Untuk perbaikan jalan, kata Suryo, DPUTR mengerahkan ekskavator untuk membersihkan sisa-sisa aspal yang bercampur tanah. Selanjutnya dilakukan pemadatan jalan dan perbaikan.

"InsyaAllah perbaikan cepat rampung karena jalan yang rusak sekitar 50 meter," tuturnya.

Baca Juga: CETTAR Bawa Jatim Jadi Provinsi Terinovatif se-Indonesia, Sejalan Tingginya Kepuasan Masyarakat

Sebelumnya, Suryo mengaku langsung melakukan pengecekan ke lokasi setelah mendapat laporan kerusakan jalan akses masuk ke terminal bus TransJatim.

"Saya juga langsung melaporkan kerusakan jalan itu ke DPUTR," pungkasnya. (hud/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO