Pj Bupati Tulungagung Apresiasi Gerak Cepat Tim Pemprov Jatim dalam Penanganan Jembatan Kalidawir

Pj Bupati Tulungagung Apresiasi Gerak Cepat Tim Pemprov Jatim dalam Penanganan Jembatan Kalidawir Kalaksa BPBD Jatim, Gatot Soebroto, bersama Pj Bupati Tulungagung, Heru Suseno, dan Kadis PU Bina Marga Jatim, Edy Tambeng Widjaja, saat meninjau pembangunan di Jembatan Kalidawir.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Masyarakat Desa Kalidawir dan Desa Karangtalun di Kecamatan Kalidawir, Tulungagung kini bisa tersenyum lega. Sebab, jembatan antardesa yang sempat ambrol terdampak banjir pada 15 Maret 2024, kini telah selesai diperbaiki.

Namun guna memastikan kondisi fisik bangunan, Kalaksa BPBD Jatim, Gatot Soebroto, bersama Pj Bupati Tulungagung, Heru Suseno, dan Kadis PU Bina Marga Jatim, Edy Tambeng Widjaja, meninjau akses pengubung tersebut, Kamis (1/8/2024).

Baca Juga: Charity Game Waras FC vs Persebaya Legend, Pj Adhy Apresiasi Prestasi Rudy William Keltjes

Turut mendampingi, sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemkab Tulungagung, di antaranya, Kalaksa BPBD Kab. Tulungagung Robinson Parsaroan Nadeak, Camat Kalidawir Rusdiyanto dan Kades setempat, Sujarwo.

Berdasar peninjauan lokasi, progres perbaikan jembatan ini sudah rampung, tinggal finishing di beberapa titik saja. Jembatan bailey yang sedianya akan diresmikan Pj Gubernur Jatim ini dibangun dengan lebar lajur 3,15 meter, panjang 27 meter, dan kekuatan tonase seberat 40 ton.

Usai melakukan peninjauan, Pj Bupati Tulungagung mengapresiasi gerak cepat Tim dalam penanganan jembatan ini. Dari proses usulan perbaikan hingga pengerjaan jembatan saat ini waktunya hanya membutuhkan sekitar 2-3 bulan.

Baca Juga: Sukses Implementasikan Tata Kelola SPK Efektif dan Terukur, Pemprov Jatim Raih Penghargaan dari BSN

"Ini luar biasa. Ini proses (perbaikan) tercepat yang pernah ada. Kami sangat mengapresiasi gerak cepat teman-teman dari provinsi," ujarnya.

Di tempat yang sama, Kades Kalidawir, Sujarwo, juga menyampaikan apresiasi atas upaya yang dilakukan Pj Bupati Tulungagung dan Tim dalam melakukan gerak cepat perbaikan jembatan.

"Kami mewakili masyarakat desa Kalidawir menyampaikan terimakasih atas selesainya perbaikan jembatan yang roboh pada Maret lalu. Jembatan ini sangat penting karena menjadi akses masyarakat antara dua desa dan juga merupakan akses pertanian," paparnya.

Baca Juga: Pj Bupati Nganjuk Terima Penghargaan UHC pada Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60

Sementara, Kalaksa BPBD Jatim berharap jembatan terdampak bencana ini bisa segera diresmikan, agar bisa kembali berfungsi dan bisa mendukung aktivitas keseharian masyarakat. (dev/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warga Kota Pasuruan Berebut Minyak Goreng Curah Saat Gubernur Jatim Pantau Operasi Pasar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO