Motor Kurir Shopee yang Dicuri di Keputih Surabaya Berhasil Ditemukan di Dapur Warga Bangkalan

Motor Kurir Shopee yang Dicuri di Keputih Surabaya Berhasil Ditemukan di Dapur Warga Bangkalan Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Aris Purwanto

SURABAYA,BANGSAONLINE.com - Motor kurir shopee yang dicuri saat mengantar paket di Jalan Utara gang Mawar, Kamis (2/1/2025) berhasil ditemukan di Bangkalan.

Sebelumnya, korban bernama Muhammad Eka Dana (24) telah melacak posisi sepeda motor Vario nopol L 2078 ACH miliknya berada di kawasan Tanah Merah, Bangkalan.

Baca Juga: Cabuli Anak Asuhnya, Pengasuh Panti Asuhan di Surabaya Terancam 15 Tahun Penjara

Dan benar saja, polisi menemukan motor korban disembunyikan di dapur rumah warga setempat.

"Iya, sudah ditemukan motornya," kata Kasat Reskrim AKBP Aris Purwanto, Kamis (2/1/2024).

Aris menambahkan penemuan motor korban merupakan hasil kerjasama pihaknya dengan . Aris menyebut motor ditemukan di dapur rumah warga.

Baca Juga: Polda Jatim Tetapkan Tersangka Pengelola Yayasan Budi Kencana yang Cabuli Anak Asuh Sejak 2022

"Di rumah salah satu warga, tepatnya di dapur warga," ungkap Aris.

Diberitakan sebelumnya, seorang kurir shopee, Muhammad Eka Dana menjadi korban saat mengantarkan paket di Jalan Utara gang Mawar.

“Motor sudah saya lock (kunci) digital, Nah pada waktu motor saya dicuri memang alarmnya bunyi dan sempat saya lari mengejar tapi pelaku begitu cepat,” ujar Eka Dana.

Baca Juga: Ngaku Tangan Kanan Wali Kota, Pria di Surabaya Bersama Rekannya Tipu 14 UMKM Warga Sememi

Korban meninggalkan handphone yang ada di dalam jok motor. Menggunakan jaringan handphone tersebut, korban bisa melacak keberadaan motor yang digondol maling. (van)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Maling Motor di Pasuruan Terekam CCTV':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO