Korban Saipul Jamil Nulis Status di FB Numpang Tenar? Depe Bantah Curhat ke Ruhut

Korban Saipul Jamil Nulis Status di FB Numpang Tenar? Depe Bantah Curhat ke Ruhut Saipul Jamil. foto: dumaihedlines.com

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Dewik Perssik (Depe) tentu punya pengalaman tersendiri dengan Saipul Jamil. Karena ia pernah berumah tangga dengan artis yang kini ditangkap polisi karena diduga melakukan pencabulan terhadap anak remaja laki-laki berinial DS (17 tahun). Depe menjadi suami istri dengan Saipul Jamil selama 3 tahun (2005-2008). Namun tak dikaruniai anak.

"Sebenarnya saya hanya butuh suami yang selalu ada di samping saya dan memberikan perhatian," kata Depe seperti dikutip wowkeren.com. "Dulu waktu masih menikah, setiap saya pulang kerja malam hari, Mas Saipul jarang ada di rumah, dia sibuk pergi dengan teman laki-lakinya." 

Baca Juga: Inul Daratista Rayakan Ultah Anak Selama 3 Hari Berturut-turut, Undang Adella hingga New Monata

Lalu bagaimana dengan pengakuan Luhut Sitompul yang mengaku pernah mendapat curhat dari Depe? Seperti diberitakan, Ruhut bercerita bahwa Depe tak pernah dijamah oleh Saipul Jamil selama jadi suami-istri.

"Enggak pernah dijamah kawan itu padahal cantiknya, goyangnya," seru Ruhut.

"Waktu Dewi Perssik yang cerita, aku kaget," kata Luhut.

Baca Juga: Mahalini Tepis Rumor Rizky Febian Pernah Lakukan Kekerasan

Tapi Depe membantah. "Bang Ruhut mungkin hanya bercanda, karena dia melihat saya tak pernah kerja ditemani suami selalu sendiri," ungkap bintang sinetron "Centini Manis" ini.

"Kalau saya pribadi nggak pernah curhat sama siapapun soal rumah tangga saya dan Ipul, biar hanya kami yang tahu." 

Meski begitu, Depe tak menampik kalau Ipul memang lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah. Sebelumnya Depe bahkan bercerita kalau Saipul Jamil sering i’tikaf (diam di masjid) bersama teman laki-lakinya.

Baca Juga: Pemicu KDRT: Ferry Irawan Tak Berikan Nafkah Materi, Venna Melinda Tak Berikan Kebutuhan Biologis

Padahal Depe mengharapkan sosok suami yang selalu perhatian padanya. Itulah sebabnya, kata Depe, kenapa dirinya sering cekcok dengan Saipul Jamil. Karena saat ia butuh suami yang peduli tapi Saipul Jamil sering tak ada di rumah. Ia malah keluar bersama teman lakinya.

Sementara kuasa hukum Saipul Jamil, Kasman Sangaji mengatakan, saat malam kejadian, kliennya bersama beberapa anak buahnya pulang ke rumah pada dini hari. Sudah menjadi kebiasaan Saipul, jam berapa pun pulang harus melakukan salat subuh berjamaah di masjid.

"Kebiasaan Saipul Jamil memang seperti itu. Jam berapa pun salat Subuh harus di masjid," kata Kasman di kediaman Saipul Jamil di Jalan Gading Indah VI, Pengangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (21/2/2016).

Baca Juga: Siska Valentina, Biduan Dangdut dari Sidoarjo yang Rela Jual Kopi

Saat peristiwa itu terjadi, pedangdut kondang itu juga melakukan hal yang sama. Dia membangunkan semua asistennya untuk salat subuh, termasuk DS.

"Dia bangunkan, digoyang-goyang kakinya, tidak bangun, lalu dipukul-pukul kecil. Setelah DS agak melek, Saipul bilang 'Wa!' Bercanda saja," ungkap Kasman.

Bagi asisten lainnya, perlakuan duda Dewi Perssik itu sudah biasa. Tapi bagi DS yang baru pertama kali menginap, diduga perlakukan Saipul Jamil itu menjadi hal asing.

Baca Juga: Dua Artis Berinisial R Diramalkan Tersandung Kasus Asusila dan Videonya Tersebar, Siapakah Mereka?

"Mungkin dia kaget atau bagaimana. Yang lain juga tidak masalah begitu. Mereka lalu pergi ke masjid tapi DS tidak mau," lanjut Kasman.

Sepulang dari masjid, Saipul sudah disambut polisi. Saat itu juga, suami almarhum Virginia itu digelandang ke Mapolsek Kelapa Gading.

"Di mana pencabulannya? Karena itu, kami yakin 1.000% tidak ada pencabulan," tegas Kasman.

Nazarudin Lubis, kuasa hukum Saipul Jamil yang lain mengungkapkan fakta baru.

Baca Juga: Ini Alasan Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT yang dilakukan Rizky Billar

Nazar – seperti dikutip tribuntimur.com - mengatakan DS (17) yang disebut sebagai korban pencabulan menulis sesuatu di akun facebooknya di hari penetapan Saipul Jamil sebagai tersangka, Kamis (18/2/2016) lalu.

Saat ini tim kuasa hukum Saipul tengah mencari pakar teknologi informasi (IT) untuk memastikan kebenaran status tersebut.

"Ada temuan baru. Pada saat hari H dilaporkan, pas bang ipul ada di sini. Apa status Facebook-nya? 'Numpang tenar coi'," ungkap Nazar, Minggu (21/2/2016).

Baca Juga: Kosongkan Rumah Wanda Hamidah, Pemkot Jakarta Pusat : Somasi 3 kali Tak di Respon

Namun kata Nazar, tidak lama status tersebut dihapus. Untuk itu, pihak kuasa hukum Saipul Jamil sedang mencari pakar IT.

Hal itu dilakukan demi mengkonfirmasi kebenaran status tersebut, "Kita lagi cari pakar IT," imbuhnya.

Nazar menduga, DS melakukan tindakan kesengajaan. Belum jelas maksud tindak kesengajaan yang diucapkan Nazarudin.

Baca Juga: Manggung di Surabaya Selalu Berkesan untuk Citra Yunita

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Derita Desiree Tarigan: Diusir dari Rumah, 8 Tahun Tak Dapat Nafkah Batin':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO