Jadikan Bojonegoro Lebih Baik Lagi, Ini Program yang akan Diusung Pudji Dewanto

Jadikan Bojonegoro Lebih Baik Lagi, Ini Program yang akan Diusung Pudji Dewanto

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Pudji Dewanto, bakal calon bupati (Bacabup) Bojonegoro dari jalur independen getol melakukan sosialisasi dan perkenalan kepada masyarakat Kota Ledre. Selain perkenalan melalui media banner di pinggir-pinggir jalan, Kang PD sapaan akrabnya, juga kerap mendatangi masyarakat di pedesaan.

"Sudah seminggu ini kami mulai turun ke desa-desa melakukan perkenalan dan mendengarkan keluhan masyarakat. Mulai Kecamatan Kasiman, Sugihwaras dan beberapa kecamatan lainnya," ujar Kang PD, Sabtu (15/4/17).

Baca Juga: Dua Srikadi Bacabup Bojonegoro Hadir Bersamaan di Acara Muslimat, Netizen: Adem

Pria yang juga konsultan di Jakarta itu terang-terangan menolak dua program yang digagas Bupati Bojonegoro saat ini, Suyoto. Dua program itu yakni pembangunan bandara dan dana abadi migas.

"Pembangunan bandara di Bojonegoro saya kira tidak terlalu penting. Lebih baik dialokasikan ke sektor lain yang sifatnya lebih urgent bagi masyarakat. Sedangkan dana abadi migas tidak ada nomenklatur juga pertanggungjawabannya," tegasnya.

Pria lima bersaudara itu mengaku menyiapkan solusi apik jika terpilih menjadi Bupati Bojonegoro. Dia bakal merelokasi warga yang berada di wilayah rawan bencana, baik banjir bandang maupun longsor. Beberapa desa di Kecamatan Gondang, Temayang, Tambakrejo dan Margomulyo masuk rawan dua bencana tersebut.

Baca Juga: Berkas Pendaftaran Dikembalikan, Tim Pemenangan Nurul Azizah-Nafik Gugat KPU Bojonegoro

"Bukan soal bantuan yang dipikirkan dan dilakukan, tetapi memikirkan bagaimana agar masyarakat merasa aman. Solusinya adalah merelokasi mereka ke lahan hutan yang benar-benar aman, baik rumah maupun lahan pertanian. Itulah tanggungjawab pemerintah daerah," paparnya.

Pudji Dewanto juga menilai pembangunan yang dilakukan Bupati Suyoto banyak yang tidak tepat sasaran. Sehingga masih banyak yang harus diperbaiki di tahun mendatang.

Kang PD kemarin (15/4) resmi mendeklarasikan dirinya menjadi Bacabup Bojonegoro pada gelaran Pilkada Bojonegoro 2018 mendatang. Deklarasi disaksikan puluhan tamu undangan serta keluarga besarnya di sela pembukaan Rumah Bangkit atau posko pemenangan di perumahan daerah Blok A No. 1 Kelurahan Sumbang, Kota Bojonegoro. (nur/rev)

Baca Juga: Anna Muawanah-Wawan Menangi Pilkada Bojonegoro

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO