NGAWI, BANGSAONLINE.com - Sukardi (60), warga Desa Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, harus berbaring di RSUD dr Soeroto Ngawi dengan tangan terborgol. Hal ini disebabkan dia terpergok akan mencuri dan dikereyok massa. Hasilnya, pelaku babak belur.
Peristiwa itu terjadi Minggu dini hari (4/6), sekitar pukul 01.00 WIB. Saat itu pelaku menyatroni rumah Kasimin (36), warga Desa Kandangan, Kecamatan Ngawi. Pelaku masuk ke rumah saat korban sedang tidur di kamar. Apes, korban terbangun karena mendengar suara yang mencurigakan di rumahnya. Karena merasa curiga dengan adanya kegaduhan di luar kamar, Kasimin kemudian keluar kamar.
Baca Juga: Maling di Ngawi Ditangkap Kurang dari 24 Jam
Seketika korban mengetahui ada orang yang masuk rumahnya. Begitu mengetahui ada orang asing di dalam rumahnya yang dalam keadaan telah terkunci tersebut, langsung korban mengejar Sukardi sampai keluar rumah.
Karena kepergo, Sukardi ternyata nekat melawan dengan menyabetkan sabit ke korban hingga mengenai lengannya. Seketika itu korban berteriak minta tolong sambil berkelahi dengan orang yang telah memasuki rumahnya tersebut.
Aris (30), tetangga korban, yang mendengar kegaduhan dan teriakan akhirnya mencari asal suara tersebut. Tatkala mengetahui tetangganya sedang berkelahi dengan kondisi lengan berdarah membuat Aris membantu korban. Saat pelaku dapat dilumpuhkan oleh dua warga Desa Kandangan, pelaku langsung dibawa ke halaman depan rumah korban. Dan tiba-tiba warga Desa Kandangan berdatangan dan memberikan hadiah bogem mentah pada pelaku.
Baca Juga: Polres Ngawi Tangkap Empat Pelaku Curas
Sedangkan Kasimin oleh warga langsung dilarikan ke RSU Widodo untuk mendapatakan pertolongan. Untuk pelaku dilaporkan ke Polsek Ngawi Kota.
Saat anggota polsek sampai di lokasi kondisi pelaku sudah babak belur. Oleh anggota polsek pelaku langsung dibawa ke RSUD dr Soeroto Ngawi.
"Kemungkinan pelaku babak belur dihajar massa setelah diketahui kalau akan mencuri," jelas AKP Sukisman, Kapolsek Ngawi pada Bangsaonline.com. Akhirnya pelaku dan korban sama-sama mendapatkan perawatan di rumah sakit. (nal/rd)
Baca Juga: Minimarket di Jalan Raya Ngawi-Solo ini Jadi Langganan Aksi Kejahatan, Sudah 3 Kali Dibobol Maling
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News