PKB Pacitan Usulkan Bacawabup Isya Ansori Dampingi Ronny Wahyono Maju Pilbup 2020

PKB Pacitan Usulkan Bacawabup Isya Ansori Dampingi Ronny Wahyono Maju Pilbup 2020 Fibi Irawan, Ketua DPC PKB Pacitan.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Wacana pencalonan Ronny Wahyono sebagai Bupati Pacitan 2020 sepertinya disambut positif jajaran DPC PKB Pacitan. Parpol yang berhasil mencuri lima kursi parlemen pada Pileg 2019 tersebut mengirim sinyal untuk melambungkan sejumlah bakal calon yang akan disandingkan dengan Ketua DPRD Pacitan itu dalam Pilkada 2020 mendatang.

Fibi Irawan, Ketua DPC PKB Pacitan menyebut nama Isya Anshori yang akan diajukan sebagai calon wakil bupati mendampingi Ronny Wahyono kelak.

Baca Juga: Panwascam dan PPKD Pilbup Pacitan 2020 Kemungkinan Aktif Lagi pada Juni

"Saya ajukan Pak Isya Anshori. Karena beliaunya mantan birokrat yang paham pemerintahan. Low profile, tidak banyak syahwat politik. Dan nggak mungkin di periode berikutnya pingin nyalip bupati petahana," ujar Fibi yang disampaikan melalui WhatsApp, Rabu (19/6).

Fibi yang juga kader Nahdatul Ulama itu memandang pendapat politiknya tersebut tak berlebihan. Pihaknya mengakui berkeinginan membuka kran koalisi dengan partai Demokrat. Apalagi Pacitan notabenenya sangat lekat dengan figur SBY dan partai berlambang mercy tersebut. 

"Kami (PKB) hanya butuh NU itu ada representasi di pemerintahan. Kami sadar, NU itu poll yo oleh 7 kursi dan poll wabup wis bersyukur. Syukur Partai Demokrat - PKB langgeng," harapnya.

Baca Juga: Pilbup Pacitan, ​PKB Belum Ambil Sikap Soal Pasangan Cabup dan Wabup

Fibi mengungkapkan, saat ini memang ada beberapa nama bakal cawabup yang tengah dibahas untuk disiapkan oleh DPC PKB. Di antara nama-nama tersebut Isya Anshori yang dipandang memiliki kans besar untuk direkomendasikan.

"Beliau pernah menjabat camat di beberapa kecamatan di Pacitan. Pernah juga memimpin dinas atau badan. Dan terakhir sebagai kepala Bakesbangpol. Pengalaman birokrasi dan lapangan ini merupakan modal yang cukup untuk mendampingi cabup nantinya," tandasnya. (yun/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO