NGAWI, BANGSAONLINE.com - Jabatan Ketua DPRD Kabupaten Ngawi kembali dijabat kader terbaik dari PDIP Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko. Hal ini ditandai dengan pelantikan Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ngawi, pada hari Senin (30/09).
Dwi Rianto Jatmiko kembali memimpin pucuk pimpinan wakil rakyat Kabupaten Ngawi untuk ketiga kalinya. Mas Antok - sapaan Dwi Rianto Jatmiko - telah menduduki jabatan tersebut semenjak tahun 2009. Dan untuk periode 2019 - 2024, posisi tersebut diamanahkan kembali pada kader senior PDIP tersebut.
Baca Juga: Hanya Dihadiri 20 Anggota DPRD dan Dinyatakan WO, Rapat Paripurna di Ngawi Ditunda
"Iya ini merupakan ketiga kalinya saya menjabat sebagai ketua, saya akan amanah dengan jabatan ini. Semoga ke depan dapat menjaga dari amanah yang telah dilimpahkan," jelas Ketua DPRD Ngawi Dwi Rianto Jatmiko saat dihubungi BANGSAONLINE.com.
Pasca dilantik, Antok juga akan segera melaksanakan tugas-tugas dewan yang sudah menunggu, yakni pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Sehingga, para dewan dapat segera melaksanakan tugas sesuai tupoksinya. (nal)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News