Dispora Bangkalan Seleksi Atlet Cabor U-16 untuk Persiapan Popda 2020

Dispora Bangkalan Seleksi Atlet Cabor U-16 untuk Persiapan Popda 2020 Seleksi cabor sepak takraw U-16 antara SMP 1 Bangkalan dan SMA 4 Bangkalan.

BANGKALAN, BANGSAONELINE.com - Dinas Pemuda dan Olaharaga (Dispora) menggelar seleksi pembinaan atlet pelajar U-16 di berbagai cabang olahraga (cabor). Seleksi pembinaan atlet pelajar sudah dilaksanakan di beberapa cabor seperti atletik, sepak bola, panjat tebing, pencak silat, dan lainnya.

"Seperti seleksi cabor sepak takraw yang digelar Kamis (07/11) di kantor Dinas Ketahanan Pangan," kata Kepala Dispora Sa'at Asjari ketika menyaksikan seleksi.

Dalam seleksi ini, Dispora juga mengundang atlet nasional sepak takraw asal dari unutuk memberikan spirit kepada pelajar. Kehadiran atlet ini diharapkan bisa menjadi motivasi para pelajar agar menunjukkan kemampuan terbaiknya.

Selain itu, dijelaskan Sa’at, seleksi juga bagian dari mempersiapkan diri menghadapi Pekan Olahraga Pelajar (Popda) 2020 dan Porprov. "Seleksi juga bagian dari rencana jangka panjang yang berjenjang agar mendapatkan atlet yang potensial dan berkualitas. Kami meminta dukungan dari semua pihak agar seleksi bisa menghasilkan atlet terbaik untuk ," harapnya. (uzi/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Semakin Ketat, Penyekatan Jembatan Suramadu Dilakukan di Dua Sisi ':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO