PPP Komitmen Menangkan Arifin di Pilkada Trenggalek

PPP Komitmen Menangkan Arifin di Pilkada Trenggalek Dari kiri: Bupati Arifin, Norman Zein, dan Tarkiyat.

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka menyambut Pilkada Trenggalek tahun ini, DPC PPP Kabupaten Trenggalek menggelar Rapat Pimpinan Cabang (Rapimcam) yang dipusatkan di kantor sekretariat DPC PPP setempat, jalan raya Gandusari Kecamatan Gandusari, Kabupaten Trenggalek, Selasa (10/3).

Rapimcam ini diikuti oleh seluruh pengurus, dari DPC hingga tingkat ranting. Selain itu, hadir pula Sekretaris DPW PPP Jatim Norman Zein dan Bupati Trenggalek Moh.Nur Arifin.

Baca Juga: Masa Pandemi, Jumlah Partisipasi Pemilih di Pilkada Trenggalek Meningkat

Dalam keterangannya, Norman menyampaikan selain Rapimcam, DPC PPP Trenggalek juga membuka penjaringan bagi calon kepala daerah.

"Kami saat ini mulai membuka penjaringan, bukan pendaftaran. Dan penjaringan itu jelas sudah, hanya pada Pak Moh. Nur Arifin dan ini yang saya pegang untuk segera saya buatkan rekom dan saya laporkan pada DPP," katanya.

Berbicara tentang target, Norman menegaskan bahwa dalam Pilkada Trenggalek nanti, DPC PPP Trenggalek diminta untuk memenangkan Moh. Nur Arifin. Sementara untuk target pemilihan legislatif ke depan, ia berharap perolehan kursi PPP di Trenggalek lebih dari satu kursi.

Baca Juga: Posko Pemenangan Ipin - Syah Banjir Karangan Bunga Ucapan Selamat

"Harapan kami ada lah per dapil, wong partainya berlambang ka'bah untuk umat Islam," ujarnya.

Sementara Bupati Trenggalek Moh. Nur Arifin mengatakan bahwa PPP memiliki peran yang cukup penting dalam memberikan dorongan bagi pemkab agar menciptakan Trenggalek yang baik ke depannya.

Menurutnya, PPP memiliki banyak kader potensial. Ia menyontohkan Kepala Bappenas, yang saat ini merupakan kader PPP. Ia berharap, program-program prioritas Trenggalek nantinya juga masuk dalam Bappenas.

Baca Juga: Usai Klaim Menang Pilkada Trenggalek, Bupati Arifin Gelar Open House

Sementara Tarkiyat, Ketua DPC PPP Trenggalek dikonfirmasi usai agenda Rapimcam mengatakan bahwa kegiatan Rapimcam ini dalam rangka menyambut Pilkada Trenggalek sekaligus dalam upaya merapatkan barisan di tubuh PPP itu sendiri.

Pihaknya menegaskan PPP berkomitmen memenangkan Moh. Nur Arifin. "Satu-satunya calon kepala daerah yang dimiliki oleh DPC PPP Trenggalek hanyalah Bupati Arifin. Walaupun kami cuma satu kursi, namun di Pileg tahun 2019 kami dapat 18.700 suara, dan itu merupakan bekal bagi kami untuk benar-benar memberikan dukungan penuh pada Moh. Nur Arifin," tukasnya. (man/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO