Jarang Diperhatikan Jasanya, Wali Kota Risma Keliling Rumah Sakit Beri Bantuan Cleaning Service

Jarang Diperhatikan Jasanya, Wali Kota Risma Keliling Rumah Sakit Beri Bantuan Cleaning Service Wali Kota Risma saat memebrikan bantuan kepada para cleaning service beberapa rumah sakit. foto: ist.

“Kemudian, kalau boleh terus terang, seringkali kita ngomong terima kasih kepada tenaga medis. Kita sering lupa dengan tenaga pembersih ruangan atau cleaning service. Padahal, mereka juga punya risiko yang sama tingginya dengan tenaga medis,” kata Risma.

Oleh karena itu, ia mengaku menyempatkan diri keliling ke rumah sakit dan tempat laboratorium itu untuk memberikan bantuan. Hal ini dilakukan untuk memberikan perhatian kepada mereka. “Meskipun mungkin tidak besar, tapi kami ingin memberikan perhatian juga kepada mereka,” ujarnya.

Di samping itu, Wali Kota Risma juga menyampaikan bahwa tren kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Surabaya semakin meningkat. Makanya, ia terus berusaha melakukan berbagai cara supaya warga yang sudah sembuh ini tidak ditolak kedatangannya di tengah-tengah masyarakat.

“Tujuannya tentu supaya mereka yang sembuh ini diterima kembali di lingkungannya, meskipun tentunya dengan protokol yang ketat,” ujarnya.

Wali Kota Risma pun menyampaikan pesan khusus kepada pasien yang sudah sembuh dan warga Kota Surabaya pada umumnya. Menurutnya, selama kondisi pandemi ini belum dinyatakan aman dengan sempurna, ia tetap meminta kepada warga Kota Surabaya untuk selalu menjaga protokol kesehatan.

“Selalu cuci tangan dan menggunakan masker kalau mereka keluar rumah. Saya berharap semuanya tetap menggunakan masker, selalu cuci tangan dan menjaga jarak. Karena itulah cara satu-satunya kita menjaga kesehatan kita pada saat seperti ini,” pungkasnya. (ian/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO