Bawa Kabur Motor, Warga Bojonegoro Dimassa

LAMONGAN (BangsaOnline) - Siswohadi (45) Warga Desa Kedungadem, Kabupaten Bojonegoro babak belur dihajar massa. Pria ini tertangkap massa setelah berusaha membawa kabur Yamaha Mio milik, Sunarko (35), warga Desa Sukorame Kecamatan Sukorame, Rabu (14/1/2015).

Keterangan yang di peroleh menyebutkan,saat itu usai dari pasar Sukorame korban memarkir sepeda motor Yamaha Mio bernomor polisi S 3135 KX di teras rumahnya dalam keadaan terkunci.
Merasa aman, ia pun meninggalkan motornya ini dan masuk kedalam kamar.

Baca Juga: Polres Lamongan Amankan 11 Tersangka Pengedar Narkoba, 2 di antaranya Pasutri asal Surabaya

Saat keluar dari kamar korban melihat seseorang yang tidak dikenalnya menuntun motor dan berusaha membawa kabur.
Tahu hal ini, sontak ia meneriaki maling dan teriakan inilah yang mengundang warga dan kemudian membantu mengejar pelaku yang diketahui berusaha kabur ke arah Kecamatan Kedungadem, Bojonegoro.

Bak film action, terjadi aksi kejar-kejaran antara pelaku dengan massa yang mengejarnya hingga pelaku berhasil ditangkap didepan Toko milik, Gatot (45) Warga Desa Sembung Kecamatan Sukorame.

Tak ayal jotosan mendarat dimuka dan tubuh pelaku. Beruntung nyawa pelaku pencurian motor ini berhasil diselamatkan setelah polisi datang dan mengamankannya.

Baca Juga: 1 Juta Rokok Ilegal dan 24 Gram Sabu di Lamongan Dimusnahkan

Kasubag Humas , AKP. Rojikan yang dikonfirmasi membenarkan tertangkapnya pelaku.

"Pelaku saat ini tengah dirawat di Puskesmas setempat setelah babak belur dan luka parah akibat diamuk massa, kasusnya saat ini, ditangani Polsek Sukorame," ungkap Rojikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO