Ciptakan Pilbup Aman dan Sejuk, Polres Sumenep Bersama Parpol Gelar Deklarasi Damai

Ciptakan Pilbup Aman dan Sejuk, Polres Sumenep Bersama Parpol Gelar Deklarasi Damai Polres Sumenep menggelar deklarasi damai bersama perwakilan pimpinan 16 parpol.

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka menciptakan pemilihan bupati dan wakil bupati (Pilbup) yang aman dan sejuk, melakukan deklarasi damai bersama pimpinan partai politik (Parpol) di mapolres setempat, Rabu (12/08/20).

Deklarasi damai yang dihadiri wakil dari Dandim 0827 Sumenep, Kajari, serta Wabup Sumenep Achmad Fauzi ini ditandai dengan pembacaan teks pernyataan deklarasi damai yang dibacakan oleh perwakilan pimpinan 16 partai politik sebagai peserta dalam Pilbup 2020.

Baca Juga: Polres Sumenep Hentikan Proses Penyidikan Dugaan Pungli Kenaikan Pangkat PNS, ini Alasannya

Kapolres Sumenep AKBP Darman, dalam sambutannya menyampaikan pihaknya bersama tim gabungan yakni Kodim 0827, Satpol PP siap mengawal pelaksanaan pilkada agar berjalan damai, aman, dan sejuk.

"Kami berharap pada semua masyarakat dan semua organisasi elemen masyarakat ikut serta untuk proaktif dalam menciptakan suasana yang aman, tenteram, damai, dan sejuk agar pelaksanaannya berjalan dengan baik," harap AKBP Darman.

Ia juga berharap masyarakat ikut menyukseskan pelaksanaan pilkada tahun 2020 nanti, dengan tidak menyebarkan berita hoaks yang bisa membuat suasana tidak nyaman. "Tujuannya agar supaya pesta demokrasi lima tahunan ini berjalan dengan baik dan sukses," ujarnya.

Baca Juga: Luruk Polres Sumenep Sambil Bawa Truk, Puluhan Sopir Tuntut Tambang Galian C Dibuka Lagi

Dalam pengamanan Pilkada Sumenep, polres menerjunkan sedikitnya 1.200 personel. Meliputi personel Brimob 400 orang, dari Polda Jatim sebanyak 100 orang, dan dari jajaran sebanyak satu kompi. 

"Untuk penanganan keamanan Pilkada 2020 mengingat secara geografis Sumenep terdiri dari kepulauan, maka kami siagakan satu kapal dan helikopter," terangnya.

Sementara Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi yakin Pilkada 2020 akan berjalan aman dan lancar. Menurutnya, pemerintah dan pihak keamanan sudah teruji dan berpengalaman dalam pelaksanaan pesta demokrasi. (aln/ian)

Baca Juga: Polres Sumenep Ungkap Pembunuhan Bermotif Cemburu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO