PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Sebuah postingan yang diunggah netizen dengan akun Silvia Ramadhani di beberapa grup Facebook menjadi viral. Postingan tersebut menunjukkan sejumlah kades di wilayah Kecamatan Jetis, Ponorogo diduga secara terang-terangan ikut terlibat dalam kampanye mendukung paslon nomor urut 02, yakni Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono, Minggu (4/10/2020).
Dalam unggahan tersebut tampak beberapa kepala desa di wilayah Kecamatan Jetis yakni Kades Mojorejo, Kades Coper, Kades Kutu Kulon ikut membantu berkampanye Paslon 02 Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono di rumah seseorang di wilayah Kecamatan Sawoo.
Baca Juga: Pilkada Ponorogo, Survei ARCI: Sugiri Sancoko Unggul Jauh dari Ipong
Tidak diketahui kedatangan beberapa kades tersebut dalam rangka apa. Tampak banner bergambar Paslon Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono terpampang jelas.
Selain mengunggah foto, akun tersebut juga menulis caption, "Wajib dukung, ASN, Camat, Lurah, RT, RW, Karang Taruna wajib mendukung paslon kami, tidak ada pilihan lain atau kalian saya remet".
Berbagai cuitan dan komentar netizen menyayangkan peristiwa itu, karena baik ASN, kades, dan perangkat desa seharusnya bersikap netral dalam Pilbup Ponorogo yang dihelat pada 9 Desember mendatang. Namun, justru mereka ikut mendukung salah satu paslon. (nov/ian)
Baca Juga: Emil Dardak Puji Gus Barra Berilmu Tinggi, Punya Jejaring Luas, Rubaie: Dekengani Pusat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News