Buruh Peduli Bencana, FSP LEM SPSI Berikan Bantuan untuk Korban Banjir di Gempol

Buruh Peduli Bencana, FSP LEM SPSI Berikan Bantuan untuk Korban Banjir di Gempol Kepala Desa (Kades) Karangrejo, Jainul mendampingi Ketua DPC FSP LEM SPSI Kabupaten Pasuruan, Agus Ma'ari saat memberikan bantuan kepada dua desa di wilayah Kecamatan Gempol.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Puluhan yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Logam Elektronik dan Mesin Serikat Pekerja Seluruh Indonesia () Kabupaten Pasuruan memberikan bantuan untuk korban banjir di Gempol, Senin (15/02/2021) pagi.

Bantuan diberikan untuk dua desa terdampak, yakni di Desa Karangrejo dan Desa Kepulungan. Sebanyak 25 alat penanak nasi dan 45 paket sembako sukses tersalurkan.

Paket sembako dan alat penanak nasi diterima langsung oleh Kades Karangrejo, Mokhamad Jainul. Sebagian lagi langsung didistribusikan ke warga di Dusun Bakalan.

Ketua DPC Kabupaten Pasuruan, Agus Ma'arif mengatakan, bantuan itu sebagai wujud kepedulian atas bencana di Gempol.

"Kalau selama ini mungkin orang tahunya hanya demo dan demo, maka kali ini kita buktikan bahwa juga punya kepedulian yang tinggi terhadapa saudara-saudara kita yang tertimpa bencana banjir," tegasnya.

(Kades Karangrejo Jainul mendampingi Ketua DPC Kabupaten Pasuruan Agus Ma'ari saat memberikan bantuan di wilayah Kecamatan Gempol)

Lihat juga video 'Pasutri Terseret Longsor di Wilayah Gunung Bromo: Suami Selamat, Istri Meninggal':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO