Selain PDAM, Sejumlah Anggota DPRD Gresik Periode 2009-2014 dan 2014-2019 Diduga Masuk Radar KPK

Selain PDAM, Sejumlah Anggota DPRD Gresik Periode 2009-2014 dan 2014-2019 Diduga Masuk Radar KPK Gedung DPRD Gresik di Jalan KH. Wachid Hasyim, Gresik. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Komisi Pemberantasan Korupsi () dikabarkan tak hanya mengusut dan mendalami perkara dugaan korupsi proyek kerja sama investasi PDAM Giri Tirta Gresik dengan PT. Dewata Bangun Tirta (DBT) dan Drupadi Agung Lestari (DAL) sebesar Rp 133 miliar di tahun 2012.

Informasi yang diterima BANGSAONLINE.com, saat ini juga tengah mendalami perkara dugaan korupsi di 4 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Gresik, dan satu perusahaan daerah.

Baca Juga: Ketua DPRD Gresik Minta TAPD Tak Sodorkan Draft KUA PPAS yang Belum Rampung

Kabarnya, dugaan korupsi di 4 OPD itu juga menyeret sejumlah anggota dan pimpinan periode 2009-2014, dan 2014-2019.

"Jadi, ada 4 OPD yang memiliki kegiatan (proyek). Dari kegiatan tersebut ada dugaan keterkaitan atau aliran uang ke sejumlah anggota atau pimpinan periode 2009-2014 dan periode 2014-2019," ungkap seorang sumber kepada BANGSAONLINE.com, Senin (12/4/2021).

Masih menurut sumber tersebut, petugas sejauh ini tengah melakukan pemantauan OPD dan untuk melakukan pendalaman perkara yang tengah ditangani.

Baca Juga: Kota Pasuruan Perkuat Komitmen Antikorupsi lewat Sosialisasi dan Pakta Integritas DPRD

Bahkan, sumber tersebut meminta BANGSAONLINE.com untuk terus memantau sejumlah OPD, dan DPRD, lantaran petugas sewaktu-waktu bisa datang untuk melakukan pendalaman maupun penggeledahan. "Dipantau saja terus pak," katanya.

Sementara Wakil Ketua , Mujid Riduan saat dikonfirmasi BANGSAONLINE.com mengaku tak tahu menahu soal kegiatan OPD yang ditengarai melibatkan sejumlah anggota dan pimpinan DPRD.

"Saya tak tahu, dan saya selaku pimpinan DPRD tak pernah terlibat dalam kegiatan seperti proyek dan lainnya di OPD," kata Mujid kepada BANGSAONLINE.com, Senin (13/2/2021) malam.

Baca Juga: Eks Kades Kletek Sidoarjo Dituntut 1 Tahun 10 Bulan Penjara di Kasus Dugaan Korupsi PTSL

Menurut Mujid, Fraksi PDIP pada periode 2009-2014 dan 2014-2019 menjadi oposisi pemerintah. "Makanya, kami (PDIP) tak ada sangkut pautnya dengan kegiatan-kegiatan di sejumlah OPD," kata Ketua DPC PDIP Gresik ini.

Mujid juga menegaskan, dirinya tak pernah bersingungan dengan kegiatan OPD selama menjabat pimpinan . Karena itu, dirinya tak tahu menahu soal kegiatan-kegiatan yang dikabarkan tengah didalami .

"Haq (benar) saya tidak tahu menahu soal itu. Karena saya tak pernah terlibat dengan kegiatan-kegiatan di OPD," pungkasnya. (hud/rev)

Baca Juga: Pesangon Belum Diberikan Sepenuhnya, Komisi IV DPRD Gresik Mediasi 23 Pensiunan PT Swadaya Graha

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Resmi Dipecat! Novel Baswedan dkk Letakkan Kartu Identitas KPK':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO