SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Jelang Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) DPW PAN Jatim ke II mengusung nama Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa sebagai salah satu nama yang diagendakan dalam pembahasan Calon Presiden (Capres) 2024.
Ketua PAN Jatim Ahmad Rizki Shadiq mengatakan, dari beberapa nama capres yang dibahas oleh pengurus PAN di daerah hasil Rapat Kerja Daerah (Rakerda), Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menjadi salah satu nama capres kuat yang diusung DPW PAN Jatim.
Baca Juga: Awas Copet Suara di TPS, PAN Jatim Ingatkan Calon Saksi Barra-Rizal dan Khofifah-Emil di Mojokerto
"Kita punya progam namanya PAN memilih, mendengarkan aspirasi mulai dari arus bawah baik dari ranting sampai cabang sampai provinsi yang akan kita rumuskan dan kita bawa dalam rakernas, salah satunya tokoh yang kita anggap pantas mengusung Khofifah Indar Parawansa," ujar Ketua PAN Jatim, Ahmad Rizki Shadiq, dalam Konferensi Pers di Kantor DPW PAN Jalan Darmo Kali, Kamis (28/7/2022).
Selain Khofifah, ada pula nama lain seperti Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan hingga Panglima TNI Andika Perkasa.
Shadiq menambahkan, deretan nama yang diusulan dari arus bawah PAN Jatim yang kemudian akan diusung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama Golkar dan PPP memiliki komitmen untuk menyuguhkan suasana politik yang santun, kondusif, serta tidak memecah belah antar golongan.
Baca Juga: Jawa Timur Berprestasi, Khofifah: Karena Gubernurnya Santri
"Kita dalam wadah KIB punya bukan semata-mata mendukung siapa, tapi KIB ingin menghadirkan narasi politik, pilpres, pileg itu lebih kondusif," paparnya.
Sekadar diketahui, dalam Rakerwil II PAN Jatim nanti, Shadiq menyatakan bahwa Ketua Umum (Ketum) Zulkifli Hasan (Zulhas) juga dijadwalkan hadir.
Dalam Rakerwil II nanti, Zulhas dijadwalkan membuka Pasar murah alias pasar sembako murah yang berlokasi di halaman Hotel Grand Empire Palace, Jalan Embong Malang, Surabaya pada 30 Juli 2022 besok.
Baca Juga: PAN Beberkan Alasan Langsung Beri Rekom Gus Barra, tanpa Buka Penjaringan
Shadiq juga menyampaikan, dalam Rakerwil II PAN Jatim menyiapkan sekitar satu juta sembako gratis yang bisa ditebus hanya dengan harga Rp24 ribu. Angka itu diambil dari filosofi HUT ke-24 PAN. Isinya mulai beras, gula, hingga minyak goreng.
"Pendaftaran secara online dan umum. Total satu juta paket di bulan Agustus," pungkas Shadiq. (nng/ari)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News