Viral Harganya Lebih Murah dari Pertamina, SPBU Vivo Mendadak Tak Jual Revvo89 Lagi

Viral Harganya Lebih Murah dari Pertamina, SPBU Vivo Mendadak Tak Jual Revvo89 Lagi SPBU Vivo sudah tak jual Revvo89. Foto : @papersboy/twitter

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBNU) milik perusahaan yang beraffliasi dengan Vitol Group, Vivo mendadak viral usai Pemerintah menetapkan kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM), Sabtu (3/9/2022)

Vivo menjual harga BBM yang lebih murah dibandingkan BBM yang dijual oleh Pertamina.

Seperti yang diketahui, Pemerintah menginfomasikan kenaikan harga pertalie yang semula Rp7.650 menjadi Rp10.000 per liter, Solar dari harga Rp5.150 menjadi Rp6.800 per liter, Sedangkan Pertamax 92, dari harga Rp12.500 menjadi harga Rp14.500 perliter.

Kenaikan harga tersebut, membuat SPBU vivo menjadi sorotan, Sebab, BBM milik Vivo dengan research octane number (Ron) 89, dijual seharga Rp8.900 perliter.

Meskipun memiliki RON yang lebih rendah daripada Pertalite yang memiliki RON 90, membuat masyarakat justru mendatangi SBPU itu.

Namun, SBPU Vivo, hanya bisa ditemukan di wilayah Jawa Barat dibandingkan Pom Bensin milik Pertamina.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO