Polres Gresik Tetapkan Dukun Pengganda Upal dan Penyedia Darah Sebagai Tersangka

Polres Gresik Tetapkan Dukun Pengganda Upal dan Penyedia Darah Sebagai Tersangka Satreskrim Polres Gresik saat menggerebek rumah kontrakan MY yang digunakan ritual penggandaan upal. FOTO: ist.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Kasatreskrim , Iptu Aldhino Prima Wirdan menyatakan, Mohamad Yanto/MY (49), dukun pengganda uang palsu (upal) sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Satreskrim, lanjutnya, juga telah menetapkan status tersangka kepada MI (48). Warga asal Gresik ini berperan sebagai penyedia darah untuk media ritual MY menggandakan upal dengan bantuan jenglot.

Baca Juga: Diduga Korsleting Listrik, Toko Budi Snack di Manyar Gresik Terbakar

"Sampun (sudah) pak," ucap kasareskrim kepada BANGSAONLINE.com, Jumat (13/1/2023).

Ia menyatakan, hasil keterangan tersangka darah tersebut didapatkan dari luar Gresik. Harganya, mulai Rp400 ribu hingga Rp500 ribu

"Kami masih mendalami dibeli dari mana darah untuk ritual itu. Siapa penyedianya," tuturnya.

Baca Juga: Mobil Boks Adu Banteng dengan 5 Motor di Morowudi Gresik, 2 Orang Tewas

Lebih lanjut, Aldhino menjelaskan, penyidik saat ini tengah melakukan pemeriksaan intensif kepada kedua tersangka, MY dan MI.

"Kami terus lakukan pendalaman untuk mencari siapa saja yang diduga terlibat dalam praktik dukun menggandakan uang palsu," tutupnya.

Seperti diberitakan, Satreskrim menggerebek rumah kontrakan di Blok F7/16, Perumahan (Perum) Grand Verona Regency Bunder, , Kecamatan Cerme, Senin (9/1/2023), malam.

Baca Juga: Polres Gresik Tindak Puluhan Truk Besar Langgar Aturan saat Operasi Zebra Semeru 2024

Rumah itu, digunakan untuk ritual oleh Dukun MY dengan menggunakan media darah, jenglot, keris dan media ritual lain.

Dalam ritual itu, MY memperdayai para korban bisa menggandakan uang. Uang asli puluhan juta bisa bertambah menjadi ratusan juta. Uang ratusan juta menjadi miliaran.

Ternyata, uang yang digandakan itu palsu berupa uang mainan. Oleh para korban, kasus penipuan itu lalu dilaporkan ke . (hud/sis)

Baca Juga: Jalankan Putusan PN, Kejari Gresik Keluarkan Nur Hasim dari Rutan Banjarsari

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Viral! Video Manusia Menikahi Kambing di Gresik, Bupati Mengecam: Jahiliyah!':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO