LSM Jimat Soroti KPU Kabupaten Pasuruan Soal Pengadaan Kaos

LSM Jimat Soroti KPU Kabupaten Pasuruan Soal Pengadaan Kaos Muchlis, Ketua LSM Jimat.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Beberapa kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) di wilayah resah dengan adanya pembelanjaan kaos yang diperintahkan oleh KPU .

Mereka risau hingga menceritakan hal itu kepada pimpinan (Jaringan Informasi Masyarakat), Muchlis.

Baca Juga: Unggul 3-0, Persekabpas Menang Walkover dari Persipani

Dikonfirmasi BANGSAONLINE.com, Muchlis mengakui ada keluhan dari KPPS soal instruksi membeli kaos saat kegiatan parade sosialisasi jadwal pemilu 2024 oleh KPU .

Adapun harga kaos tersebut Rp50 ribu per biji. Sedangkan setiap desa terdiri dari 6 anggota KPPS. Jadi anggaran belanja kaos Rp300 ribu setiap desa, dari 350 desa lebih di wilayah .

"Padahal gak ada anggaran belanja kaos itu loh," kata Muchlis saat ditemui di Kantor DPRD , Selasa (6/6/2023).

Baca Juga: Kunjungi TPQ Indar Parawansa Pasuruan, Khofifah Disambut Hangat oleh Santri dan Warga Sekitar

Muchlis menjelaskan di setiap KPPS memang ada anggaran Rp1.200.000 per bulan. Tapi diperlukan untuk kepentingan perjalanan dinas, operasional rapat, dan alat tulis kantor. "Jadi tidak ada anggaran belanja kaos itu," ujarnya.

"Kecewanya lagi kan dari teman-teman KPPS itu banyak desa yang gak dilewati (parade sosialisasi), padahal mereka sudah mempersiapkan kaos," terang Muchlis.

Sementara Ketua KPU , Zainul Faizin, menyatakan pihaknya siap mempertanggungjawabkan soal polemik kaos itu.

Baca Juga: PMI Kabupaten Pasuruan Buka Layanan Dapur Umum untuk Masyarakat Terdampak Banjir

"Tidak ada masalah, dan itu bisa dipertanggungjawabkan," katanya saat dikonfirmasi di kantor KPU .

Menurutnya, pembelian kaos itu memang perintah dari KPU, tapi KPPS dibebaskan untuk membuat sendiri-sendiri.

"Kalau ada yang bilang itu tidak ada anggarannya, suruh ke sini orangnya," tegas Faizin seraya menambahkan bahwa pembelian kaos itu bisa memakai anggaran operasional KPPS. (afa/par/git) 

Baca Juga: PT BKP Dilaporkan Soal Proyek Gedung BPBD Pasuruan, Lujeng: Lelang Sudah Sesuai Prosedur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO